FAMILY & LIFESTYLE

3 Gaya Hidup untuk Meningkatkan Gairah Seksual


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Moms, apakah Anda pernah merasa kehilangan keinginan untuk berhubungan intim dengan suami? Memang kelelahan ditambah dengan stres bisa memengaruhi nafsu dan mood Anda untuk bermesraan. Nah, jika ingin kembali intim dengan suami, coba ubah gaya hidup Anda sedikit demi sedikit. Berikut 3 perubahan gaya hidup yang dapat menaikkan keinginan Anda untuk berhubungan intim.

1. Olahraga
Dengan berolahraga, makan hormon endorfin Anda akan meningkat. Ini adalah hormon yang membuat Anda lebih bernergi dan membuat Anda merasa lebih seksi. Selain itu, olahraga juga akan melancarkan peredaran darah Anda, yang juga dibutuhkan untuk berhubungan intim. Jika arteri Anda tersumbat dan darah tidak mengalir dengan lancar ke area genital, maka Anda tidak akan terangsang.

2. Pola Makan Sehat
Masalah yang muncul karena pola makan tidak sehat, dapat berhubungan dengan gairah seks Anda lho, Moms. Misalnya kelebihan berat badan yang membuat hormon Anda tidak seimbang. Atau kurang zat besi yang akan membuat Anda kelelahan dan memiliki libido yang rendah.


3. Atur Level Stres
Menurut Irwin Goldstein, MD, direktur di San Diego Sexual Medicine, orang yang hidup stres atau penuh tekanan akan memiliki kehidupan seks yang jelek. Jadi pandai-pandailah mengatur stres. Jika sudah merasa terlalu stres, ajaklah suami berlibur untuk menaikkan mood Anda. (Nadia/TW/Dok. M&B UK)