Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Apakah bayi Anda sedang punya kegemaran berlama-lama menatap tangannya sendiri? Jika iya, jangan heran ya, Moms! Sebab, menurut Tanya Remer Altmann, seorang dokter sekaligus editor buku The Wonder Years: Helping Your Baby and Young Child Successfully Negotiate the Major Developmental, di usia 2 bulan bayi senang memerhatikan berbagai objek yang ada di hadapannya, termasuk kedua tangannya sendiri.
Di usia 2 bulan, penglihatan bayi sangat berkembang. Berkat perkembangan otak dan menguatnya otot-otot mata, ia dapat melihat benda-benda yang jauh secara lebih detail. Dan di usia 2-3 bulan, terkadang Si Kecil akan menatap segala sesuatunya dalam jangka waktu yang lebih lama sampai objek tersebut bergerak. “Ini adalah bagian dari perkembangannya dan merupakan cara terbaik untuk menghibur dirinya sendiri,” ujar Altmann.
Si Kecil menyenangi setiap objek yang dilihat dan menikmati perbedaan bentuknya. Jika Anda menunjukkan mainan, matanya secara otomatis akan melebar dan menatap mainan itu terus-menerus. Begitu pula dengan Si Kecil yang suka memerhatikan tangannya sendiri, di saat itu ia sedang meningkatkan kemampuan penglihatannya maupun koordinasi untuk mengangkat kedua tangannya.
Sedangkan pada usia 3 bulan, bayi akan secara sengaja mengangkat kedua tangannya kemudian belajar menyentuh dan menggengam objek-objek di dekatnya. Dilansir melalui Babycenter, di saat ini lah ketertarikannya menatap tangan-tangan mungilnya akan berkurang! (Sagar/DT/Dok. M&B)