FAMILY & LIFESTYLE

7 Manfaat Tidur Siang untuk Orang Dewasa


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Moms dan Dads, Anda masih ingat dengan ajakan orang tua untuk tidur siang saat kecil dahulu? Di masa itu, kita sebagai anak mungkin merasa bahwa tidur siang tidak perlu karena hanya akan mengurangi waktu bermain.

Meskipun begitu, tidur siang memang terbukti bisa memaksimalkan tumbuh kembang anak. Namun setelah menjadi orang dewasa, kita baru menyadari bahwa tidur siang ternyata dapat memberikan banyak manfaat untuk kesehatan.

Tidur siang sendiri merupakan periode tidur yang singkat. Biasanya hal ini dilakukan di siang atau sore hari, di tengah Anda melakukan aktivitas harian. Untuk orang dewasa, banyak yang beranggapan bahwa tidur siang menjadi cara terbaik untuk bersantai dan memulihkan tenaga. Jika dilakukan dengan durasi yang tepat dan seimbang dengan tidur malam, maka Moms dan Dads bisa mendapatkan berbagai manfaat baiknya berikut ini.

1. Menurunkan tekanan darah

Tidur siang diketahui bisa mengurangi hormon kortisol yang menyebabkan timbulnya stres serta menurunkan tekanan darah hingga 5 mm/Hg. Maka, tak heran jika tidur siang dianggap dapat mencegah risiko terjadinya tekanan darah tinggi atau hipertensi. Dan secara tidak langsung, kondisi ini juga bisa meminimalisir timbulnya masalah kesehatan, seperti serangan jantung dan stroke.

2. Otak tetap aktif dan produktif

Memiliki durasi tidur siang yang cukup akan memberikan kesempatan untuk aliran darah yang lebih lancar ke otak. Hal ini terbukti mampu meningkatkan kecepatan motorik, kecepatan respons, persepsi indra, dan ingatan verbal. Selain itu, Anda akan merasa lebih berenergi, sehingga lebih mudah untuk mendapatkan ide-ide baru dan pikiran terasa lebih segar di tengah kesibukan.

3. Jadi lebih waspada

Ketika Anda menghadapi pekerjaan berat atau perjalanan jauh, otak akan bekerja lebih keras dan justru jadi sulit berkonsentrasi. Hal ini bisa diatasi dengan melakukan tidur siang dengan durasi yang tidak terlalu lama.

Tidur siang juga akan mengurangi tingkat adenosin atau neurotransmitter pada otak yang mendorong Anda untuk tidur dan berperan dalam kognisi. Dengan begitu, otak pun bisa berfungsi lebih efisien setelah Anda bangun dari tidur siang.

4. Memperbaiki mood atau suasana hati

Lagi merasakan suasana hati yang buruk? Kalau bad mood muncul, tidur di siang hari bisa jadi cara yang efektif untuk mengembalikan ketenangan. Meski hanya sebentar, tidur siang bisa mengurangi rasa lelah dan perasaan mudah tersinggung. Anda akan merasa lebih positif saat bangun dan suasana hati pun akan jadi lebih baik.

5. Jadi lebih sabar

Tak hanya memperbaiki suasana hati, tidur siang juga bisa membuat Anda jadi lebih sabar. Sebuah studi yang dilakukan oleh salah satu peneliti di University of Michigan, AS, menemukan bahwa tidur siang dapat membantu orang dewasa mengatasi frustrasi. Tak hanya lebih sabar, rasa impulsif pada seseorang juga menurun setelah rutin melakukan tidur siang.

6. Kreativitas meningkat

Secara tidak sadar, ada banyak pekerjaan yang memerlukan kreativitas yang tinggi. Jika Anda sedang merasa buntu dengan ide-ide yang segar, cobalah untuk tidur siang. Hal ini terbukti dari studi yang dilakukan oleh psikiater di University of California, Sara Mednick. Orang yang tidur siang (dengan gerakan mata yang cepat maupun tidur nyenyak) akan jadi lebih kreatif.

7. Tidur malam yang lebih nyenyak

Ternyata, tidur siang justru membantu kita untuk memiliki kualitas tidur malam yang lebih baik. Hal ini bisa dikombinasikan dengan olahraga ringan sebelum tidur di siang hari, antara jam 1-3 siang. Durasi tidur siang yang tepat mampu meningkatkan kualitas tidur di malam hari.

Tips melakukan tidur siang yang optimal

Memang ada beberapa orang yang mengalami kesulitan untuk tidur siang. Selain memengaruhi masalah saat tidur malam, tidur siang juga bisa menyebabkan seseorang merasakan debaran jantung yang cepat sehingga mengganggu aktivitas.

Namun, jika Anda ingin mencoba untuk mendapatkan manfaat di atas, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan seperti diilansir dari Sleep Foundation berikut ini:

  • Pastikan durasi tidur hanya 20 menit dan tidak lebih lama dari 30 menit.
  • Lakukan tidur siang antara pukul 13.00-15.00.
  • Cari tempat untuk tidur siang yang nyaman, tenang, dan tidak ada gangguan agar hasilnya optimal.

(M&B/Vonia Lucky/SW/Foto: Garetsvisual/Freepik)