Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Siapa sih yang tidak kenal labu siam, salah satu jenis sayuran yang sering disajikan sebagai lalapan atau diolah menjadi berbagai jenis masakan lezat? Ternyata, tak hanya lezat, labu siam juga memiliki banyak nutrisi yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh, lho!
Labu siam mengandung berbagai vitamin, mineral, dan serat esensial, yang semuanya bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Data dari U.S. Department of Agriculture melaporkan bahwa labu siam mengandung banyak nutrisi seperti vitamin C, vitamin B9, vitamin K, vitamin B6, mangan, serat, tembaga, zinc, kalium, magnesium, dan protein.
Di samping kepadatan nutrisinya, labu siam juga dinilai relatif rendah kalori, lemak, dan karbohidrat total. Karena itu, bahan makanan ini cukup sehat dan cocok untuk dikonsumsi saat menjalani program diet. Selain itu, labu siam juga memiliki sifat antioksidan yang kuat. Penasaran, apa saja manfaat labu siam untuk kesehatan? Simak pemaparannya di bawah ini, ya Moms!
1. Meningkatkan Kesehatan Jantung
Dikutip dari laman Healthline, menurut sebuah penelitian, senyawa labu siam dapat membantu mengendurkan pembuluh darah sehingga meningkatkan aliran darah dan mengurangi tekanan darah yang pada gilirannya dapat menurunkan risiko penyakit jantung.
Selain itu, myricetin, antioksidan yang ditemukan dalam labu siam juga telah terbukti mampu menurunkan kadar kolesterol, mengurangi peradangan, dan melindungi tubuh dari radikal bebas hingga mengurangi risiko terserang penyakit tertentu, seperti penyakit jantung dan kanker. Labu siam yang kaya serat juga dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit jantung.
2. Meningkatkan Kontrol Kadar Gula Darah
Labu siam relatif rendah karbohidrat dan relatif tinggi serat larut, kombinasi nutrisi yang dapat membantu Anda menjaga kadar gula darah yang sehat. Sebuah studi pada 2017 menjelaskan, serat larut dapat memperlambat pencernaan dan penyerapan karbohidrat, yang membantu mengatur kadar gula darah Anda.
Selain itu, kadar serat yang tinggi pada labu siam juga bisa membuat Anda merasa kenyang lebih lama sehingga dapat menurunkan keinginan untuk makan berlebih. Inilah alasan mengapa labu siam cocok dikonsumsi bagi Anda yang sedang menjalani program penurunan berat badan.
3. Mendukung Kehamilan yang Sehat
Labu siam adalah sumber folat yang sangat baik. Selama masa kehamilan, folat sangat penting dan sangat dibutuhkan untuk membantu perkembangan otak janin, sumsum tulang belakang, replikasi DNA, dan pertumbuhan sel. Studi pada 2011 menjelaskan bahwa asupan folat yang cukup selama masa kehamilan dapat berperan dalam mencegah kelahiran prematur, risiko cacat lahir, dan risiko malformasi jantung. Jadi, memasukkan labu siam sebagai menu sehat selama kehamilan adalah salah satu cara yang bagus untuk mendukung kehamilan yang sehat.
4. Memperlambat Proses Penuaan pada Kulit
Sebagaimana diketahui, radikal bebas adalah salah satu penyebab utama yang dapat mempercepat proses penuaan pada kulit. Namun, beberapa penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi makanan tinggi antioksidan dapat memperlambat proses penuaan, yakni dengan melindungi sel dari kerusakan akibat radikal bebas.
Kabar baiknya, labu siam penuh akan antioksidan, salah satunya vitamin C. Vitamin C diperlukan untuk memproduksi kolagen, yaitu protein utama yang berperan penting untuk membuat kulit tampak lebih sehat, kencang, dan awet muda. Dengan demikian, mengonsumsi labu siam yang kaya antioksidan dapat membantu memperlambat proses penuaan pada kulit dan meminimalisir tampilan tanda-tanda penuaan.
5. Mendukung Fungsi Hati
Beberapa penelitian, baik penelitian tabung maupun penelitian hewan menunjukkan bahwa ekstrak labu siam dapat melindungi hati dari penumpukan lemak yang dapat memengaruhi fungsi hati. Dalam sebuah penelitian pada 2015, tikus yang diberi ekstrak labu siam diketahui memiliki kadar kolesterol dan asam lemak yang jauh lebih rendah dibandingkan tikus yang tidak diberi ekstrak labu siam. Namun, masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk memahami bagaimana labu siam dapat mendukung kesehatan hati pada manusia.
6. Membantu Menurunkan Berat Badan
Labu siam relatif rendah kalori namun tinggi serat yang dapat memperlambat laju pengosongan perut, membuat Anda merasa kenyang lebih lama, sehingga dapat mencegah keinginan untuk makan berlebih yang pada gilirannya dapat membantu Anda menurunkan berat badan.
7. Meningkatkan Kesehatan Pencernaan
Seperti yang Anda ketahui, makanan tinggi serat dapat membantu meningkatkan kesehatan pencernaan. Asupan makanan kaya serat seperti labu siam dapat meningkatkan kesehatan fungsi usus dan pemeliharaan bakteri usus yang sehat.
Pada gilirannya, ini dapat meningkatkan kesehatan usus dan dapat berperan untuk mencegah berbagai kondisi kronis, seperti penyakit jantung, diabetes tipe 2, dan kanker usus besar. Selain serat, flavonoid, senyawa tanaman yang juga ditemukan dalam jumlah tinggi di labu siam, juga berperan penting untuk meningkatkan kesehatan pencernaan.
Itulah beberapa manfaat labu siam untuk kesehatan. Bagaimana, tertarik untuk mencoba memasak labu siam hari ini, Moms? (Fariza Rahmadinna/SW/Dok. Freepik)