Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Baik buat anak perempuan maupun anak lelaki, mengajak anak ke salon atau barbershop untuk potong rambut memang penuh perjuangan! Apakah anak Moms juga seperti ini? Jika ya, tak perlu berkecil hati, karena kami memiliki 7 tips ampuh agar anak mau potong rambut. Simak ya, Moms!
1. Salon Rumahan
Jika Si Kecil tidak mau dibawa ke salon, Anda bisa memotong sendiri rambut anak di rumah. Tidak percaya diri untuk memotong rambut anak? Pilihan lainnya adalah menggunakan jasa kenalan Anda yang bisa memotong rambut dan mau dipanggil ke rumah untuk memotong rambut Si Kecil. Biasanya dengan cara ini, anak jadi lebih mudah diajak bekerja sama karena ia lebih nyaman dan ada di dalam lingkungan yang sudah ia kenal.
2. Jadilah Contoh
Jadilah model untuk Si Kecil, sebelum rambutnya dipotong. Setelah tahu bahwa potong rambut tidak menyakitkan, tentu rasa takutnya akan berkurang.
Baca juga: 11 Ide Model Rambut Keren dari Anak Selebriti
3. Beri Penjelasan tentang Rambut
Anak perlu diberi penjelasan, kenapa ia harus potong rambut dan kapan rambut akan tumbuh lagi. Bagi anak perempuan, rambut panjang dan indah seperti Rapunzel adalah segalanya. Jadi tak heran jika anak perempuan suka takut potong rambut, karena khawatir sedikit saja memotong rambut maka ia tak cantik lagi, atau bahkan takut rambutnya tidak akan bisa panjang lagi.
Nah, kalau sudah begini, tak ada salahnya mencari video tentang pertumbuhan rambut di YouTube, agar anak mengerti kalau rambutnya pasti akan tumbuh panjang kembali, Moms.
4. Memberi 'Singgasana'
Katakan pada anak kalau di hari itu ia akan menjadi raja atau ratu yang boleh duduk di singgasana. Maka, Anda perlu menghias sebuah kursi bagaikan kursi kerajaan, yang membuat anak tertarik untuk duduk di situ sampai proses potong rambut selesai.
Menghias kursinya tidak perlu yang terlalu sulit, Moms, sekadar meletakkan sprei dan mainan saja sudah keren, kok. Kalau kamar mandi Anda besar, Anda juga bisa mengubahnya menjadi 'salon' sementara, Moms.
5. Jangan Terlalu Lama
Usahakan agar proses memotong rambut dilakukan dengan cepat, karena rambut yang menempel di wajah anak akan membuatnya gatal. 'Jubah' potong rambut yang menyelubungi leher dan menjuntai panjang juga bisa membuatnya gerah, wajar jika semua itu membuat anak tidak nyaman.
Untuk mempersingkat waktu, Anda sebaiknya sudah tahu model rambut seperti apa yang keren untuk anak. Jangan baru memikirkan model rambut saat anak sudah siap di kursi dan memakai jubah ya, Moms.
6. Pastikan Sedang Good-Mood
Jangan sekali-kali memotong rambut anak saat ia sedang marah, rewel, lapar, atau lelah, karena anak yang sedang bad-mood seperti itu pasti akan memberontak saat diminta duduk manis untuk potong rambut.
7. Pilih Salon Ramah Anak
Jika Anda tetap berniat membawa Si Kecil ke salon, pilihlah salon yang ramah anak. Petugasnya harus paham perilaku anak, dan pastikan suasana salonnya pun cukup nyaman dan bisa membuat Si Kecil betah berlama-lama. (M&B/Tiffany/SW/Dok. Freepik)