BABY

Moms Perlu Tahu, Teori Baru Tumbuh Kembang Bayi (1)


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Moms, bayi Anda ternyata jauh lebih pintar daripada yang Anda bayangkan. Banyak penelitian yang sudah dilakukan untuk mengetahui rahasia tumbuh kembang bayi. Nah, berikut ini update terbaru seputar cara berpikir dan tumbuh kembang Si Kecil yang luar biasa serta apa yang perlu Moms lakukan agar tumbuh kembangnya bisa optimal.


Pertumbuhan Emosi

Pemikiran lama: Sangatlah penting untuk berbicara kepada bayi Anda di beberapa bulan pertama.

Pemikiran baru: Bukan hanya berbicara kepada Si Kecil saja yang penting, tetapi juga bagaimana Anda terhubung secara emosional dengannya.

Anda tentu tahu kalau bayi belajar bahasa dengan cara mendengar Anda berbicara. "Bukan hanya berbicara dengan Si Kecil, yang terpenting dalam bulan-bulan pertama bayi adalah komunikasi emosional Anda dengannya," ujar Maria Legerstee, Ph.D, profesor psikologi dari York University, Toronto, AS.

Dalam penelitian yang dilakukan Legerstee terhadap bayi berumur 5 minggu hingga 3 bulan, ditemukan bahwa bayi dengan ibu yang sensitif terhadap perasaan dan kebutuhannya, seperti ikut tertawa ketika ia merasa bahagia, akan menyadari dan mengetahui perbedaan emosi orang di sekitarnya.

Yang perlu Moms lakukan: Rasakan dan ketahui apa yang tengah dirasakan Si Kecil. Ketika ia tersenyum, tersenyumlah kembali padanya. Jika ia menangis, tunjukkan rasa simpati Anda. Menjadi orang tua yang mampu merespons setiap emosi buah hati akan membuat Si Kecil merasa aman dan nyaman hingga pertumbuhan emosinya pun akan optimal.


Pola Pikir Kompleks

Pemikiran lama: Si Kecil belum bisa berpikir secara kompleks sebelum usianya mencapai 4-5 tahun.

Pemikiran baru: Pemahaman dan cara berpikir yang rumit sudah dimiliki Si Kecil sejak ia berumur 3 bulan.

Para ahli dari Birkbeck, University of London, Inggris, menemukan bahwa anak berusia 3 bulan mampu membedakan antara anjing dan kucing. Ketika para ahli menunjukkan beberapa foto kucing, kemudian memperlihatkan foto anjing, Si Kecil akan melihat foto anjing tersebut lebih lama daripada foto sebelumnya sebagai sinyal bahwa mereka menyadari dan mampu membedakan objek dari sebelumnya.

Tak hanya itu, hasil penelitian juga menemukan bahwa anak berusia 6 bulan mampu mendeteksi perbedaan dalam hal berhitung. Setelah mendengar jumlah nada yang dimainkan sama dengan jumlah objek yang ditunjukkan (Si Kecil melihat 2 objek dan mendengar 2 nada), bayi berumur 6 bulan dapat mengetahui ketika jumlah nada yang dimainkan tidak sama dengan jumlah objek yang ada.

Yang perlu Moms lakukan: Si Kecil tengah belajar dan menyerap banyak informasi. Walaupun belum mampu menyusun balok-balok sendiri, ia akan merasa senang ketika Anda membantunya menyusun balok-balok saat Anda bermain dengannya. Anda bisa menyusun balok berwarna biru dalam satu tumpukan dan menyusun balok berwarna lain dalam tumpukan yang berbeda. Anda juga dapat melakukannya dengan cara menghitung jumlah balok secara perlahan dan menyusunnya dari bentuk yang terkecil hingga bentuk yang terbesar.

Mau tahu apa lagi update terbaru seputar cara berpikir dan tumbuh kembang Si Kecil yang luar biasa, Moms? Nantikan artikel berikutnya ya. (M&B/SW/Dok. Freepik)