Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Mimisan merupakan pendarahan dari hidung yang biasanya disebabkan oleh trauma pada hidung atau penyakit tertentu. Mimisan tidak hanya dapat terjadi pada orang dewasa, namun juga pada anak-anak.
Apabila Si Kecil mengalami kesulitan bernapas dan mengalami pendarahan di telinga serta gusi, segera hubungi dokter anak. Namun, Anda tidak perlu khawatir jika Si Kecil mengalami mimisan, tetapi keadaannya sehat dan tetap aktif. Berikut pertolongan pertama yang bisa Anda lakukan:
1. Seka darah di hidung Si Kecil dengan tisu atau saputangan yang lembut. Posisikan tubuhnya agar duduk dengan tegak sambil dicondongkan ke depan.
2. Tutup hidung Si Kecil dengan ibu jari dan telunjuk Anda selama 10 menit.
3. Bantu Si Kecil bernapas melalui mulut dengan mengajaknya mengobrol.
Usahakan agar kepala Si Kecil tidak ditundukkan ke depan, karena ini akan memperparah mimisannya. Selain itu, jangan juga menengadahkan kepala Si Kecil, karena dapat membuat darah mengalir ke tenggorokan hingga ia bisa tersedak dan muntah.
Mintalah ia untuk beristirahat dahulu setelah darah di hidungnya sudah tidak mengalir. Jika Si Kecil tahan terhadap dingin, Anda dapat mengompreskan es batu di bagian antara hidung dan keningnya. Ini akan membantu menghentikan mimisan. (M&B/Vonia Lucky/SW/Dok. Freepik)