Type Keyword(s) to Search
TOODLER

5 Aktivitas Seru Agar Anak Tidak Jadi 'Gadget Freak'

5 Aktivitas Seru Agar Anak Tidak Jadi 'Gadget Freak'

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

Teknologi ada untuk mempermudah kehidupan manusia, bahkan digunakan beberapa 'orang tua zaman now' untuk menenangkan anaknya. Sayangnya, kebiasaan ini membuat Si Kecil menjadi 'ketergantungan' pada perangkat favorit mereka, entah itu smartphone atau tablet yang canggih.

 

Biasanya anak balita menggunakan smartphone hanya untuk bermain atau menonton video. Para orang tua memberikannya ketika anak mulai rewel atau saat tiba waktunya makan. Akhirnya, anak-anak bisa menjadi gelisah atau lebih sulit ditenangkan ketika ia tidak menemukan gadget kesayangan. Agar hal ini tidak terjadi dan membuat Si Kecil menjadi 'gadget freak', aktvitas sederhana berikut bisa Anda lakukan untuk mengisi waktu luang bersama orang terdekat mereka.

 

Menulis Cerita

Salah satu aktivitas sederhana, tanpa banyak alat, tapi bisa membuat Si Kecil tenang. Anda hanya perlu menyyiapkan kertas dan pulpen/pensil, lalu memintanya menuliskan cerita tentang keluarganya sendiri. Tak perlu panjang, cerita bisa dibuat hanya 3-4 baris saja. Saat dibacakan Si Kecil, ceritanya pun bisa menjadi hiburan tersendiri bagi seluruh anggota keluarga.


Membuat Musik

Musik bisa dihasilkan dari apapun, maka ajak Si Kecil untuk memainkan sebuah lagu sederhana. Bisa dari peralatan masak atau mainan piano sederhana. Moms juga tak perlu memintanya untuk bermain dengan bagus, tetapi musik juga bisa dijadikan sebagai sarananya berekspresi. Aktivitas bermusik ini pun akan sangat bagus untuk perkembangan dan membuat perasaan anak menjadi bahagia.


Berpantomim

Saat sedang luang, Moms bisa mengajak Si Kecil dan mungkin temannya untuk bermain tebak-tebakan. Yang perlu dilakukan hanya menggerakkan tubuh tanpa bersuara untuk mendeskripsikan suatu hal. Tebakan bisa berupa binatang, alat transportasi, sebuah pekerjaan, atau lainnya. Dengan menebak isyarat, tentu mampu mengembangkan daya imajinasi anak Anda.


Tebak Gambar

Jika bosan dengan kegiatan menggambar biasa, bermain tebak-tebakan juga bisa dilakukan dengan menggambar objek. Medianya bisa menggunakan buku gambar besar dan krayon, bahkan papan tulis dengan spidol atau kapur. Tebak apapun objeknya dan bangun keceriaan dalam keluarga.


Jelajahi Alam

Bermain di luar rumah menjadi satu kegiatan yang cukup penting untuk perkembangan Si Kecil. Mereka bisa sekedar berlarian atau bermain berbagai alat di taman. Moms juga bisa mengajaknya mencari harta karun sebagai hadiah dalam petualangan mereka di alam luar. Aktivitas luar ruangan ini membuat anak bisa menikmati udara segar yang mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh mereka. Si Kecil juga bisa menggerakkan tubuh dengan bebas yang baik untuk motorik mereka.


Berbagai aktivitas ini sangat bisa dilakukan berulang kali, bahkan saat berada di luar ruangan. Selain lebih kreatif, Moms juga bisa sekaligus membangun kedekatan dengan Si Kecil tentunya. (Vonia Lucky/TW/Dok. Freepik)