Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Wah, rasanya Ikut senang ya Moms ketika mendapat kabar bahwa saudara, teman atau sejawat di kantor baru saja melahirkan. Anda pun mungkin sudah tak sadar ingin segera menjenguknya dan juga melihat Si Jabang Bayi. Ya, menjenguk bayi baru lahir adalah sesuatu yang menyenangkan. Namun di sisi lain, Anda harus melakukan secara hati-hati. Nah, berikut beberapa hal yang tak boleh Anda lakukan ketika menjenguk bayi baru lahir:
1) Jangan datang tanpa memberitahu orang yang dijenguk.
Hindari datang secara tiba-tiba ya, Moms. Sebaiknya, tanyakan kepada teman Anda kapan waktu yang tepat untuk menjenguknya, agar ia lebih bersiap menerima kedatangan Anda.
2) Hindari datang tanpa membawa apa-apa.
Saat datang menjenguk, usahakan membawa sesuatu, misalnya makanan untuk Si Ibu atau hadiah untuk Si Bayi. Datang dengan membawa sesuatu akan membuat teman Anda merasa dihargai dan membuatnya senang.
3) Jangan datang saat Anda sakit.
Tunda dulu niat menjenguk newborn jika Anda sakit ya. Daya tahan tubuh bayi baru lahir masih sangat rentan sehingga mudah tertular penyakit.
4) Tak perlu berlama-lama.
Hindari berkunjung dalam waktu lama. Waktu 1 jam sudah cukup karena teman Anda pasti butuh banyak istirahat setelah melahirkan.
5) Jangan menuntut disuguhi minuman dan makanan.
Cobalah mengerti dengan kondisi teman Anda yang baru melahirkan. Karena itu, sebisa mungkin jangan tunggu untuk ditawari minuman. Sebisa mungkin ambillah sendiri.
6) Jangan membawa orang terlalu banyak.
Terlalu banyak orang akan membuat gaduh dan mungkin menggangu bayi. Selain itu, banyak orang akan membuat tuan rumah kerepotan menyiapkan segala sesuatu.
7) Hindari mengunggah foto bayi di sosial media.
Pasti Anda ingin sekali berfoto dengan Si Bayi. Tapi ingat jangan mengunggah foto bayi tanpa seizin orangtuanya di sosial media ya!
8) Jangan lupa cuci tangan.
Cucilah tangan saat sampai di rumah teman Anda. Jangan sekali-kali menyentuh bayi sebelum mencuci tangan!
9) Hindari memberikan saran yang tidak diminta.
Meski Anda lebih berpengalaman dalam mengurus anak, namun jangan bersikap sok tahu dan seakan menggurui. Berikan saran apabila memang teman Anda memintanya. (Meiskhe/HH/dok/Freepik)