Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Kabar baik bagi para ibu hamil. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi cokelat memberikan manfaat positif bagi ibu hamil.
Dikutip dari Fitpregnancy.com, dalam penelitian ini ada 129 ibu hamil dengan usia kandungan 11–14 minggu yang diminta untuk mengonsumsi 30 gram cokelat per hari. Hasilnya, semua ibu hamil memiliki sirkulasi janin dan plasenta yang lebih baik dibanding populasi pada umumnya. Selain itu, mengonsumsi cokelat juga dipercaya dapat menurunkan risiko pre-eklampsia.
Walaupun demikian, para peneliti masih belum tahu kandungan apa di dalam cokelat yang membuatnya baik untuk para bumil. Awalnya, peneliti mengira kandungan flavanol dalam cokelat. Namun hasil studi menunjukkan tidak ada perbedaan yang signifikan pada ibu hamil yang mengonsumsi cokelat dengan kadar flavanol rendah atau tinggi.
“Penelitian ini mengindikasikan bahwa cokelat memiliki dampak positif pada plasenta dan pertumbuhan serta perkembangan janin. Namun, hal tersebut bukan dikarenakan kandungan flavanol dalam cokelat,” ujar salah satu peneliti Emmanuel Bujold, M.D.
Walaupun cokelat baik bagi janin, jangan mengonsumsi terlalu banyak ya, Moms. Karena para peneliti belum mengeluarkan rekomendasi spesifik tentang jumlah cokelat yang boleh dikonsumsi ibu hamil. Sampai rekomendasi tersebut muncul, tidak ada salahnya sesekali memanjakan diri dengan dessert cokelat yang lezat. (Nadia/TW/Pixabay.com)