Type Keyword(s) to Search
TOODLER

Ciri-ciri Anak Siap Masuk Kelompok Bermain

Ciri-ciri Anak Siap Masuk Kelompok Bermain

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

Sebelum Anda memasukkan Si Kecil ke dalam kelompok bermain, perhatikan ciri-ciri yang dikutip melalui buku Anti Panik Mengasuh Bayi 0-3 tahun karya Tiga Generasi :

 

Kemampuan Sosial

1. Mampu Berpisah dengan Orangtua
Anda dapat mengetahui apakah Si Kecil siap masuk kelompok bermain ketika ia sudah mampu untuk berpisah selama beberapa jam dari orang tua. Karena ketika Si Kecil sudah masuk kelompok bermain, ia harus dapat bermain bersama teman-temannya tanpa ditemani orang tua.

2. Kenal Orang Terdekat
Si Kecil dapat membedakan orang tua, saudara, dan teman-temannya. Selain dapat membedakan, ia juga harus mengenal semua orang tersebut.

3. Rasa Ingin Tahu
Apakah Si Kecil selalu ingin tahu? Apakah ia selalu ingin pegang benda yang Anda pegang? Bila semua jawabannya “iya” maka ia sudah siap untuk masuk dalam kelompok bermain, karena ia ingin belajar lebih banyak tentang yang ada di lingkungannya.

4. Aktivitas Kelompok
Si Kecil mulai asik dengan teman-teman di rumahnya. Bahkan ia dapat berinteraksi dan melakukan aktivitas kelompok minimal 5 menit tanpa bantuan Anda ataupun orang dewasa lainnya.


Keterampilan Motorik

1. Motorik Kasar
Si Kecil sudah memiliki kekuatan dan keseimbangan yang berkembang dengan cukup baik, seperti melompat, berlari, berdiri dengan satu kaki dan lain sebagainya.

2. Koordinasi Tubuh
Anda dapat menilai koordinasi tangan-mata yang berkembang dengan baik. Anda dapat melihatnya ketika Si Kecl sedang bermain menyusun balok atau bermain puzzle.

 

Kemampuan Berpikir

1. Memahami Instruksi
Sebelum masuk ke dalam kelompok bermain, Anda dapat melihat apakah Si Kecil dapat memahami instruksi singkat yang Anda berikan dan melakukannya. Misal, Sayang, ambilkan handuk, ya!

2. Mampu Membedakan
Si Kecil mulai mampu membedakan warna, bentuk tertentu, ukuran bahkan membedakan siang dan malam. (Seva/TW/Dok. M&B UK)