Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Selama hamil, Anda ternyata memerlukan asupan cairan lebih banyak dari biasanya, karena tubuh mengalami kenaikan berat badan yang meliputi deposit lemak, meningkatnya total air tubuh, dan pertumbuhan hasil konsepsi. Kebutuhan air yang meningkat pun diperlukan untuk mendukung sirkulasi janin, produksi cairan ketuban, dan volume darah yang meningkat.
Kebutuhan air yang meningkat dipengaruhi banyak faktor, seperti aktivitas selama hamil, suhu lingkungan, tempat tinggal, dan sebagainya. Kebutuhan energi saat kehamilan juga rata-rata meningkat 300 kalori/hari. Jika saat tidak hamil, Anda dianjurkan mengonsumsi 8 gelas air setiap hari. Saat hamil, Anda dianjurkan untuk mengonsumsi hingga 10 gelas sehari. (Meiskhe/DC/FreeDigitalPhotos/Viacheslav Blizniuk)