Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Peran Ayah Pengaruhi Prestasi Anak Perempuannya

Peran Ayah Pengaruhi Prestasi Anak Perempuannya

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

Tidak hanya ibu, ayah juga memiliki peran penting bagi anak-anak, terutama untuk anak perempuan. Menurut psikolog Roslina Verauli, M.Psi, pola relasi atau cara anak perempuan membangun hubungan dengan lingkungannya bergantung pada bagaimana peran ayah terhadapnya.

 

“Ketika seorang ayah suka berlaku kasar, bisa saja anak perempuan beranggapan bahwa perlakuan kasar dari pria itu wajar. Bukan tidak mungkin, perilaku kasar itu juga memengaruhi cara ia bersikap kepada orang lain,” ungkap Roslina dalam konferensi pers Bebelac.

 

Selain itu, riset juga menunjukkan bahwa keterlibatan ayah sangat memengaruhi pencapaian prestasi yang dimiliki anak perempuan. “Semakin banyak ayah terlibat dalam pengasuhan anak perempuannya, hasratnya untuk berprestasi juga semakin baik. Ia pun cenderung ambisius dan memiliki motivasi yang kuat. Sementara, jika ayah cukup baik terlibat dalam pengasuhan anak laki-laki, itu akan memengaruhi kehidupan sosialnya,” tambah Roslina. (Aulia/DC/Dok. M&B)