Type Keyword(s) to Search
TOODLER

Yuk, Tingkatkan Bonding dengan Mewarnai!

Yuk, Tingkatkan Bonding dengan Mewarnai!

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

Moms, mewarnai tidak hanya bisa meredakan stres, lho, tetapi juga bisa menjadi sarana bonding Anda dan Si Kecil. Ajak ia mewarnai bersama dan bicarakan hal-hal yang disukainya, kegiatannya sehari-hari, dan sebagainya. Dijamin Si Kecil akan menjadi lebih rileks saat bercerita kepada Anda.

 

Hal tersebut sudah dibuktikan oleh beberapa ibu dari komunitas Tabrak Warna. “Biasanya, kalau saya tanyakan mengenai hal-hal yang dilakukan di sekolah, Si Sulung hanya bercerita singkat. Tetapi saat mewarnai bersama, ia menjadi lebih komunikatif,” ujar Tria N, salah satu founder Tabrak Warna saat ditemui di sela kegiatan mewarnai yang diadakan Krispy Kreme di Grand Indonesia, Sabtu (28/04).

 

Kegiatan mewarnai bagi anak-anak sangat positif. Mewarnai bisa merangsang kreativitas, motorik halus, mengasah ketekunan, dan menambah pengetahuan Si Kecil tentang berbagai jenis warna. Selain itu, mewarnai juga bisa mengalihkan perhatiannya dari gadget.

 


Sekarang, sudah tersedia pula buku mewarnai yang bisa digunakan oleh Moms dan Si Kecil. Salah satunya, buku mewarnai My Own World untuk Family Edition yang diterbitkan tahun lalu. Buku tersebut berisi 92 ilustrasi yang bisa diwarnai bersama-sama, dari orangtua dengan anaknya, kakak dengan adiknya, kakek-nenek dengan cucunya, dan lainnya.

 

Buku ini ditujukan untuk menciptakan aktivitas bersama yang asyik dan menyenangkan. Mewarnai  bersama-sama juga dapat menjadi alternatif dalam menciptakan kehangatan keluarga, membangun ikatan emosional dengan anak, hingga mengalihkan gadget dari pasangan dan anak. (Meiskhe/DC/dok.M&B UK)