Type Keyword(s) to Search
BUMP TO BIRTH

4 Hal yang Terjadi pada Tubuh saat Bersalin!

4 Hal yang Terjadi pada Tubuh saat Bersalin!

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

Saat kehamilan memasuki minggu terakhir, Anda tentu mulai memikirkan tentang persalinan. Beberapa kondisi yang terjadi selama proses persalinan mungkin akan mengejutkan Anda. Itulah sebabnya, Anda perlu menggali pengetahuan tentang apa saja yang terjadi selama proses itu berlangsung. Berikut beberapa hal yang biasanya terjadi pada tubuh Anda selama bersalin.

 

1. Kerusakan Saraf Mata
Sebagian orang berpendapat bahwa saat mengejan, ibu berisiko mengalami kerusakan saraf mata. Pada beberapa kasus tertentu, hal itu memang dapat terjadi. Namun menurut dr. Ferdiriva Hamzah, Sp.M, dari Jakarta Eye Center, tidak semua ibu mengalami rusak saraf mata saat bersalin normal. Kerusakan saraf mata lebih berisiko terjadi pada orang-orang yang memiliki minus mata tinggi, yaitu di atas 3.

 

2. Wasir
Wasir atau ambeien adalah hal umum yang dialami ibu hamil. Menurut dr. Ardiansjah Dara, Sp.OG, ibu yang mengalami wasir sebenarnya tetap bisa bersalin normal. Hanya saja, perlu diketahui bahwa ada kemungkinan wasir yang diderita akan semakin parah. Oleh karena itu, penderita wasir biasanya disarankan melakukan persalinan Caesar.

 

3. Buang Air atau Gas
Salah satu efek samping mengejan adalah buang air besar secara tidak sengaja. Saat kepala bayi mulai melewati jalan lahir, rektum akan tertekan, sehingga isinya terdorong keluar. Jika pada saat itu, rektum terisi penuh, feses dapat keluar secara otomatis. Untuk menghindari buang air besar saat persalinan, dokter biasanya menyarankan ibu untuk mengosongkan rektum, yaitu dengan buang air besar terlebih dahulu. Selain itu, beberapa ibu juga banyak yang mengeluarkan gas, terutama setelah pemberian epidural.

 

4. Muntah
Mual dan muntah bisa terjadi pada fase persalinan dan pasca-persalinan. Banyak hal yang menjadi penyebabnya, salah satunya efek samping obat yang diberikan kepada ibu selama proses persalinan.

 

Muntah juga bisa terjadi karena isi perut yang terlalu penuh, stres, mencium aroma terlalu tajam, atau posisi ibu yang tidak nyaman saat berbaring. Bila muntah berlebihan, dokter biasanya akan memberikan obat anti-muntah. Sebaiknya, Anda juga menghindari makanan yang terlalu berat pada awal persalinan. (LN/Aulia/DC/Dok. M&B)

 

Baca Mother&Baby edisi Februari 2016 untuk mengetahui apa saja yang terjadi pada tubuh Anda selama persalinan.