Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Saat berhubungan intim, suami mungkin pernah merasa kecewa dengan performa Anda di atas ranjang. Anda pun bertanya, apa yang salah? Terkadang, memang sulit mengerti apa yang diinginkan pria, terlebih soal posisi seks.
Ya, posisi memang menentukan prestasi. Posisi seks bisa memengaruhi tingkat kepuasaan pria. Dilansir dari Indian Sutras, inilah beberapa posisi seks yang akan membuat suami Anda mencapai puncak kenikmatan yang maksimal.
1. Cowgirl
Posisi ini dianggap sebagai posisi paling seksi. Caranya, biarkan suami Anda berbaring dan duduklah di atasnya dengan kaki terbuka, mirip penunggang kuda. Posisi ini sering juga disebut woman on top. Banyak pria menyukai posisi ini, karena mereka tidak perlu 'bekerja keras'.
Di sini, Anda juga berperan sebagai pemegang kendali. Aliran darah penis suami pun akan mengalir lebih deras saat ia menikmati keindahan lekukan tubuh Anda dan menatap wajah Anda yang 'nakal'. Setelahnya, hasrat seksual suami akan semakin kuat dan penetrasi pun semakin dalam. Ouch!
2. Doggy Style
Sebenarnya, banyak wanita yang mengaku kurang nyaman dengan posisi ini. Tetapi kenyataannya, doggy style menjadi salah satu posisi seks yang paling disukai pria. Posisi ini memberi kesempatan penis untuk masuk lebih dalam dan mencapai kenikmatan maksimal. Namun gaya ini kurang menciptakan suasana intim, jadi dilakukan untuk memuaskan hasrat seks dan kesenangan saja.
3. Spooning
Pria juga banyak menyukai posisi spooning atau sendok. Posisi ini dilakukan saat Anda berdua berbaring dengan menghadap 1 sisi dan Anda akan dipeluk dari belakang oleh suami. Posisi ini akan memudahkan pria melakukan penetrasi tanpa menguras banyak energi.
4. Misionaris
Posisi ini merupakan posisi paling dasar untuk bercinta, di mana wanita berbaring, sementara pria melakukan penetrasi di atasnya. Meskipun sangat klasik, posisi ini banyak digemari, karena dapat menciptakan suasana intim di antara pasangan. Posisi ini juga memungkinkan Anda dan suami saling bertatapan, berciuman, hingga berpelukan.
Sperma pun akan lebih cepat masuk ke leher rahim, sehingga kehamilan lebih cepat terjadi. Anda bisa mencoba berbagai variasi gaya pada posisi ini, misalnya gunakan lengan kaki Anda untuk 'mengunci' badan pasangan atau letakkan pergelangan kaki di atas bahu pria. (Aulia/DC/Dok. M&B)
BACA JUGA:
Panduan Lengkap Cara Agar Cepat Hamil