Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Moms, kini Anda tidak perlu cemas lagi jika ASI kurang lancar atau Si Bayi sulit menyusu. Dengan pijat laktasi, semua permasalahan tersebut dapat diatasi. Anda cukup melakukan pemijatan selama 5 menit setiap hari kepada bayi Anda.
Ada beberapa gerakan yang dapat dicoba dengan mudah dan aman. Pertama adalah gerakan I Love You. Gerakan dasar ini diawali dengan membentuk huruf 'I' yang dimulai dari dada hingga bawah perut bayi sebelah kiri. Dilanjutkan dengan membentuk huruf 'L' terbalik dengan memberikan sedikit tekanan secara horizontal dari kiri ke kanan pada bagian dada bayi, lalu gerakan vertikal ke bawah. Setelah itu, pemijatan dilanjutkan dengan membentuk huruf 'U' terbalik dari bagian bawah kiri perut, lalu naik, dan melengkung ke arah kanan. Gerakan pijat ini sangat bermanfaat untuk membuat bayi lebih berselera untuk menyusu. Selain itu, jika bayi sudah mulai MPASI, pijatan ini juga akan memudahkannya dalam mengonsumsi makanan.
"Bagi Moms yang ingin melakukan pijat laktasi kepada Si Kecil, jangan takut membuatnya cedera karena gerakan ini aman dan mudah. Anda juga tidak perlu memberikan tekanan yang terlalu kuat. Cukup berikan tekanan yang lembut dan perlahan," jelas Wulan dari Mom and Jo saat memberikan talk show mengenai pijat laktasi bersama Sleek Baby di M&B Fair Surabaya 2015 siang tadi (4/9). Ada pula gerakan lain yang dapat Anda lakukan untuk memijat bayi, seperti gerakan small circle, big circle, pemijatan dada dan juga bokong. Masing-masing gerakan memiliki manfaat yang berbeda, karenanya penting sekali bagi Moms untuk mempelajari bagaimana memijat bayi dengan tepat. (Deonisia Arlinta/DC/Dok. M&B)