Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Rahasia Senyum Si Kecil di Masa Pertumbuhan

Rahasia Senyum Si Kecil di Masa Pertumbuhan

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

Moms, menyaksikan buah hati tersenyum ceria pasti menjadi suatu kebahagiaan tersendiri bagi Anda. Namun, tahukah Anda bahwa senyuman ceria mereka ada karena pertumbuhan yang sehat dan lingkungan tumbuh kembang yang ideal? Untuk mendukung keceriaan buah hati di masa pertumbuhannya, Aprica melakukan sebuah pendekatan yang mengajak para orangtua untuk memahami hal-hal penting dalam proses tumbuh-kembang bayi yang ideal. Melalui prinsip 8.3.8 yang telah melaluli medical research dan diaplikasikan pada pembuatan produk-produk Aprica, Anda akan lebih sering menyaksikan senyum ceria Si Kecil. Yuk, Moms! Kita simak apa saja prinsip 8.3.8 itu.

  hal yang perlu diperhatikan untuk melindungi tubuh bayi yang belum sempurna, seperti kepala yang masih berat dan posisi leher yang belum kokoh, fungsi pernafasan yang belum sempurna, tulang belakang lurus dan beresiko dislokasi pada panggul, pola tidur yang berubah-ubah, fungsi lapisan kulit masih lemah, dan juga belum sempurnanya fungsi sensorik, imun, dan termoregulasi pada bayi.

 

hal perkembangan emosional bayi yang harus didukung. Yaitu hubungan kepercayaan yang dibangun dari kontak fisik. Kontak fisik bayi dengan ibu akan  memberikan keseimbangan mental pada bayi, sedangkan kontak fisik dengan ayah akan membangun social skills yang baik pada anak. Selain itu rasa keingin tahuan dan kemampuan komunikasi si kecil juga harus diasah dan didukung sejak dini.

 

cara untuk memelihara tubuh dan tumbuh kembang otak bayi. Seperti halnya membaringkan bayi di tempat tidur datar, beri penyangga pada leher dan kepala, jaga posisi natural terhadap pertumbuhan bayi, berikan lingkungan dengan udara yang baik, jauhkan bayi dari debu dan benda berbahaya lainnya, hindari guncangan yang membuat bayi tidak nyaman, pastikan pola tidur yang baik, dan dukung komunikasi Anda dengan si buah hati.

 

Dengan prinsip 8.3.8, Aprica berharap dapat menciptakan lingkungan yang nyaman dan pertumbuhan yang sehat bagi bayi Anda, sehingga lewat pemilihan produk yang tepat bagi si kecil, Anda dapat melihat senyuman yang lebih ceria di wajah buah hati pada masa tumbuh kembangnya.

Untuk info lebih lanjut, klik di sini