Type Keyword(s) to Search
BABY

Memperkirakan Tinggi Badan Anak (2)

Memperkirakan Tinggi Badan Anak (2)

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

Ingin tahu perkiraan tinggi badan Si Kecil ketika dewasa nanti? Yuk, hitung bersama dengan rumus berikut!
 

Setelah mempelajari ribuan anak dan orangtuanya, terbentuk sebuah rumus yang telah dikembangkan untuk membantu mengetahui pertumbuhan tinggi anak hingga mencapai potensi genetik. Penasaran berapa tinggi anak saat ia dewasa nanti? Yuk, coba kalkulator prediksi tinggi badan anak berikut. Karena aplikasi meramalkan tinggi badan Si Kecil ini menggunakan formula genetik dari kedua orangtua, jadi, ukur terlebih dulu tinggi badan Anda dan suami.

 

Mari Berhitung!
Berikut beberapa rumus mengukur prediksi tinggi badan Si Kecil.

 

Rumus 1
Tambahkan tinggi kedua orangtua. Anda bisa menggunakan satuan inci atau sentimeter (cm).
Setelah dijumlahkan, bagi angka tersebut dengan 2.
Lalu, tambahkan 2,5 inci (jika menggunakan satuan inci) atau 6,5 cm (jika menggunakan satuan cm).
Angka yang didapatkan adalah tinggi midparental (pertengahan tinggi) untuk anak.
Tinggi anak yang sebenarnya adalah +/- 4 inci atau +/- 10 cm. Itu adalah range tinggi anak Anda.
Contoh:
Misalnya tinggi badan suami 170 cm dan tinggi badan Anda 165 cm. Keduanya dijumlahkan menjadi 335 cm, lalu dibagi 2 hingga menghasilkan 167,5 cm. Angka ini kemudian ditambahkan 6,5 cm menjadi 174 cm. Angka 174 adalah angka pertangahan perkiraan tinggi anak. Sedangkan range  tinggi anak sebenarnya adalah 174 cm dijumlahkan atau dikurangi 10 cm, sehingga perkiraan tinggi anak ketika dewasa antara 164 – 184 cm.

 

Rumus 2
Cara lain untuk mengestimasi tinggi badan Si Kecil ketika dewasa adalah dengan menggandakan tinggi badannya ketika berusia 2 tahun. Misalnya, tinggi Si Kecil saat berumur 2 tahun adalah 85 cm, maka perkiraan tinggi badannya kelak adalah 170 cm. (OCH/ Dok. M&B UK)