Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Wisata Sejarah Otomotif di Kota Malang

Wisata Sejarah Otomotif di Kota Malang

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

Bila Anda berkunjung ke Malang, Jawa Timur, sisihkan waktu untuk mengunjungi Museum Angkut Plus Movie Star Studio. Tempat wisata persembahan Jawa Timur Park Group ini merupakan tempat wisata keluarga perpaduan antara edukasi, hobi, koleksi, komunitas serta Legenda Movie Star dunia yang disajikan dengan unik.

 

Museum Angkut Plus Movie Star Studio berlokasi di jalan Terusan Sultan Agung Atas No. 2 Kota Wisata Batu, Jawa Timur. Berjarak 1,1 km dari Jawa Timur Park 1, Museum Angkut dibangun untuk menghargai para pencipta berbagai jenis angkutan di dunia dari masa ke masa. Dari gerobak yang dipikul, gerobak bertenaga bertenaga sapi, sepeda, mobil hingga helikopter. Museum ini juga merupakan perpaduan tempat wisata yang unik yang berisi sejarah dan perkembangan dunia otomotif berpadu dengan legenda Movie Star pada zamannya dengan latar belakang kota-kota dan bangunan eksotis di Eropa dan Batavia (Jakarta Tempo dulu).

 

Museum Angkut Movie Star Studio juga dilengkapi fasilitas mobil untuk menjemput dan mengantar Anda secara gratis dari Museum Angkut ke Jawa Timur Park I atau sebaliknya. Tempat wisata ini buka setiap hari dari jam 12:00-20:00 WIB dan harga tiket Rp 50.000 untuk hari Senin-Jumat serta Rp 75.000 saat weekend. Anda dan keluarga juga dapat menikmati Museum Angkut Show setiap weekend dan hari libur pada pukul 17:00 WIB. Info lebih lanjut mengenai Museum Angkut Plus Movie Star Studio di facebook www.facebook.com/MuseumAngkut, website www.museumangkut.com atau menghubungi 0341-595007.

 

Selain berwisata sejarah, Anda dan keluarga juga dapat menikmati wisata kuliner dan berbelanja cinderamata khas kota Malang di Pasar Apung Nusantara yang masih berada di komplek wisata yang sama dengan Museum Angkut Plus Movie Star Studio. Anda bisa mengelilingi sungai buatan di pasar apung menggunakan perahu yang disediakan. seru, Moms! (Tammy/DT/dok.MuseumAngkut,M&B)