Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Musim liburan akhir tahun sudah di depan mata nih, Moms dan Dads. Dan memilih koper yang tepat jadi satu hal yang penting dilakukan, karena Moms dan Dads perlu persiapan sebaik mungkin agar liburan kali ini makin berkesan buat Anda dan keluarga. Tak perlu repot mencari ke mana-mana, cukup intip rekomendasi koper berkualitas dengan kapasitas yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan berikut ini, yuk!
1. American Tourister
Menjadi salah satu brand dengan koleksi koper yang berkualitas, American Tourister menghadirkan berbagai jenis model koper bermacam ukuran, seperti Frontec dan Curio yang tersedia dalam ukuran kecil hingga besar, mulai dari ukuran 17, 20, 25, hingga 29 inch yang bisa dipakai orang dewasa maupun dibawa Si Kecil bepergian. Keduanya hadir dengan USB port TSA lock, tempat khusus untuk laptop, roda berteknologi Optimov Shock Absorbing, dan Plentivol Maximum Volume.
2. Sahabat Destinasi (Bagasi)
Dari akun Sahabat Destinasi, Moms bisa temukan Bagasi Gili dalam berbagai warna seperti abu-abu, merah, dan hitam. Koper ini tersedia dalam ukuran kecil (21 inch), sedang (26 inch), dan besar (29 inch). Terbuat dari bahan 100% polycarbonate shells, koper ini juga dilengkapi dengan Durable 4-Wheel system with 360 degree rotation, dan tentu saja TSA lock approved. Bagasi pun memberikan garansi 5 tahun jika koper Anda mengalami kerusakan dan perlu penggantian.
3. Rimowa
Cantik jadi satu kata yang cocok untuk koleksi koper dari Rimowa dengan warna quartz pink ini. Koper model original ini memiliki tiga ukuran, yaitu cabin (50 cm), check-in M (69 cm) dan trunk plus (80 cm) yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Tidak hanya modelnya yang bagus, koper ini juga sudah berteknologi TSA-Approved Locks, Multiwheel System, dengan gagang teleskopik, dan Flex Divider yang bisa menjaga banyak barang Anda tetap pada tempatnya sebanyak apa pun.
4. President Luggage
President Trolley Case Edington dari President Luggage juga bisa menjadi pilihan koper terbaik untuk Anda dan keluarga. Koper model ini hadir dalam tiga warna, hitam, silver, dan rose gold dengan metal protective di setiap ujungnya. Terdapat tiga ukuran koper sesuai kebutuhan Anda, yaitu 20, 24, dan 28 inch. Di balik desainnya yang flush dan modern, koper ini sudah berteknologi Central TSA Lock serta memiliki aero-grade aluminium frame dengan proteksi tahan air.
5. Baller
Dengan model yang modern, Baller menghadirkan koper The Continental dengan ukuran 20, 24, dan 28 inch. Koper ini punya 7 pilihan warna yang cantik dan bisa disesuaikan dengan karakter Anda maupun Si Kecil. Koper ini pun sudah memiliki Dual TSA Approved Combination locks, 360 Degrees Spinner wheels, dan Durable Aluminium Shell. Anda juga sudah mendapatkan tag berbahan kulit dengan bordiran inisial nama serta pelindung anti-air saat membeli koper dari Baller ini.
6. Samsonite
Moms dan Dads pasti sudah tidak asing lagi dengan brand Samsonite yang telah menghadirkan banyak model koper terbaiknya. Salah satu yang bisa Anda pilih adalah koper model Lite-Shock yang hadir dengan warna black dan sand. Koper ini tersedia dalam ukuran 20, 25, dan 28 inch. Permukaannya memiliki desain seperti kerang yang terinspirasi dari alam. Koper ini juga dilengkapi dengan 4 roda dan pegangan yang ergonomis, sehingga memudahkan Anda membawanya saat liburan.
7. Tumi
Last but not least, Moms dan Dads bisa memilih koper dari Tumi yang juga merupakan brand asal Indonesia. Anda bisa memilih koper dalam berbagai warna istimewa, seperti beetroot ini. Yang istimewa dari koper ini adalah adanya port di bagian luar untuk mengisi daya baterai gadget Anda. Tak hanya itu, koper dari Tumi juga sudah dilengkapi dengan teknologi Omega Closure System yang bisa mengurangi risiko kerusakan pada ritsleting, serta Tumi Tracer sebagai program eksklusif dan gratis yang membantu menyatukan kembali pelanggan Tumi dengan barang-barang mereka yang hilang atau dicuri.
Moms dan Dads tentunya ingin menemukan koper yang berkualitas dan tetap awet lama. Untuk mendapatkannya, simak tips berikut ini sebelum membeli koper yang diinginkan.
- Agar barang-barang Anda terlindungi dengan baik, Moms bisa memilih koper dengan bahan yang keras, sehingga cenderung lebih aman saat terbentur. Selain itu, pilih koper dengan ritsleting yang terbuat dari logam keras atau plastik tahan lama, sehingga tidak mudah dibongkar sembarangan.
- Dengan bahan dan ritsleting yang tertutup dengan baik, maka koper juga akan tahan air. Artinya, koper akan terjaga meski hujan atau dalam ruang lembap untuk menjaga barang-barang di dalamnya tetap kering.
- Pilih koper yang ukurannya sesuai kebutuhan. Ada koper berukuran kecil yang bisa ditaruh di kabin dan mudah Anda bawa serta ada juga koper berukuran sedang dan besar yang aman jika ditaruh di bagasi pesawat.
- Pastikan juga roda koper berjumlah empat, sehingga koper bisa berdiri tegak dan lebih mudah ditarik ke mana-mana. Hindari pilihan roda plastik karena lebih berisiko mudah retak atau pecah saat melalui jalan tidak rata atau terjatuh.
- Tak kalah penting, siapkan budget saat ingin membeli koper sesuai kebutuhan Anda dan keluarga.
(M&B/Vonia Lucky/SW/Foto: Freepik)
- Tag:
- rekomendasi
- koper
- liburan