Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Untuk Suami, Ini Hal yang Tidak Disukai Perempuan saat Bercinta

Untuk Suami, Ini Hal yang Tidak Disukai Perempuan saat Bercinta

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

Dalam pernikahan, hubungan seks memegang peranan penting untuk menjaga keharmonisan rumah tangga. Ya, keintiman seksual bisa membantu memelihara hubungan pasangan suami istri tetap selalu intim dan romantis.

Setiap pasangan bisa memiliki kebiasaannya masing-masing soal urusan seks. Meskipun begitu, saat bercinta, sering kali para suami malah tak peka ataupun sering melakukan berbagai hal yang ternyata dibenci oleh istrinya.

Berikut ini sejumlah hal yang biasanya tidak disukai oleh perempuan saat bercinta. Silakan cek daftar berikut ini ya, Dads!

1. Foreplay yang terlalu sebentar

Mungkin buat kebanyakan pria, hubungan intim hanya seputar penetrasi dan ejakulasi. Anggapan ini salah besar, terutama buat perempuan. Berbeda dengan laki-laki, suasana yang mendukung sangatlah penting untuk mendorong perempuan siap bercinta. Ya, state of mind yang intim merupakan rangsangan utama bagi perempuan.

2. Berkomentar tentang tubuh

Setelah proses kehamilan dan persalinan, perempuan cenderung jadi kurang percaya diri akan tubuhnya sendiri. Maka dari itu, berkomentar soal bentuk tubuh Moms di momen ia sangat terekspos bukanlah langkah yang baik. Tak perlu memuji, karena hal tersebut justru bisa terdengar sebagai bualan. Cukup buat ia merasa nyaman dengan menerima dan membuatnya nikmat.

3. Narsis

Bercinta bisa menjadi momen yang menyenangkan bagi pria untuk menunjukkan kejantanannya. Namun, narsis secara seksual bukanlah hal yang bisa memikat perempuan. Pada banyak kasus, menyombongkan kemampuan bercinta justru hanya akan menurunkan minat perempuan untuk berhubungan seks.

4. Bertanya soal orgasme 

Berbeda dengan pria, orgasme pada perempuan memang masih menjadi salah satu misteri. Terkadang perempuan tidak orgasme dan hal ini tak melulu soal kemampuan bercinta Anda, Dads. Menanyakan apakah Moms sudah orgasme berulang kali malah bisa membuatnya jadi tak bersemangat dan kehilangan minat.

5. Terlalu bersemangat

Para pria mungkin tertantang untuk mencari g-spot, yakni titik kenikmatan seksual, sehingga menjadi terlalu bersemangat dan terlalu dalam saat penetrasi. Padahal, kenikmatan ini bisa berbeda-beda bagi setiap perempuan. Ada yang menyenangi penetrasi yang dalam, tapi ada juga yang tidak. Untuk itu, selalu dengarkan pasangan Anda ya, Dads.

6. Tidur setelah bercinta

Bagi perempuan, bercinta tak hanya soal penetrasi, foreplay, ataupun orgasme. Mengobrol ataupun berpelukan setelah berhubungan intim juga bisa memengaruhi keintiman bercinta.

Cuek atau langsung tidur setelah bercinta dapat mengisyaratkan bahwa Anda hanya ingin berhubungan seks tanpa koneksi emosi. Hal ini bisa menurunkan intimasi antara Anda dan pasangan, Dads.

7. Berbicara kasar dan bersikap arogan

Dirty talk dapat menjadi rangsangan seksual yang ampuh. Namun, jika Anda tak pandai melakukannya, maka Anda mungkin saja malah akan menyinggung pasangan Anda dan membuat momen bercinta jadi terasa kikuk. Selain itu, bercinta dengan terlalu mendominasi tanpa mendengarkan keinginan pasangan serta bersikap arogan juga bisa bikin perempuan jadi sebal lho, Dads. (M&B/Gabriela Agmassini/SW/Foto: Jcomp/Freepik)