Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Teh hijau atau green tea mungkin menjadi salah satu minuman favorit Anda. Aroma yang khas dengan cita rasa pahitnya cukup mampu menenangkan tubuh serta pikiran. Karena diproses dalam waktu lebih singkat dari jenis teh lainnya, teh hijau memiliki antioksidan yang tentunya lebih tinggi.
Nutrisi di dalam teh hijau juga beragam, seperti vitamin B, asam folat, mangan, kalium, magnesium, dan kafein. Apabila tidak ditambahkan gula, teh hijau tidak akan menambahkan kalori dalam tubuh sehingga cocok diminum oleh Anda yang sedang menjalani program diet.
Selain itu, masih ada banyak manfaat lainnya yang bisa Moms dapatkan jika rutin mengonsumsi teh hijau, seperti:
1. Mencegah diabetes
Setiap teh pada dasarnya memiliki rasa yang cenderung pahit dan asam. Dan menurut penelitian, teh hijau diakui mampu meningkatkan kinerja insulin dan mengurangi kadar gula darah pada penderita diabetes. Karenanya, pasien diabetes dibolehkan mengonsumsi teh hijau secara rutin.
2. Memaksimalkan penurunan berat badan
Kandungan 0 kalori pada teh hijau mampu membantu Anda memaksimalkan program penurunan berat badan. Selain itu, teh hijau juga mampu meningkatkan metabolisme dan membakar lemak, terutama di bagian perut. Agar lebih optimal dalam membakar lemak, selain rutin minum teh hijau, Anda juga sebaiknya rutin beraktivitas fisik atau berolahraga.
3. Menurunkan risiko penyakit jantung dan stroke
Jenis penyakit kardiovaskular diketahui menjadi penyebab kematian tertinggi di dunia, seperti penyakit jantung dan stroke. Beberapa riset menunjukkan bahwa teh hijau dapat menurunkan kolesterol jahat (LDL). Masalah kesehatan ini bisa dicegah jika Anda rutin mengonsumsi teh hijau.
4. Menghambat pertumbuhan sel kanker
Di dalam teh hijau juga terkandung polifenol sebagai salah satu jenis antioksidan. Senyawa tersebut diketahui dapat menghambat pertumbuhan berbagai jenis sel kanker. Tubuh juga menjadi lebih kuat melawan paparan radikal bebas dan ancaman penyakit dari luar.
5. Mengurangi stres
Aroma serta cita rasa yang khas dari teh hijau diakui dapat memberikan ketenangan pikiran. Kandungan kafeinnya juga cenderung lebih rendah daripada kopi, sehingga mampu mengurangi stres yang Anda alami. Rutin mengonsumsi teh hijau juga membuat tekanan darah menjadi lebih stabil.
6. Meringankan bengkak
Kondisi bawah mata yang menghitam atau mata yang bengkak memang bisa mengganggu penampilan. Moms bisa meredakan kondisi ini dengan menyiapkan dua kantong teh hijau yang telah dibasahi. Kemudian, kompres mata selama 15-20 menit, dan kondisi mata akan menjadi lebih baik.
Untuk mendapatkan manfaat teh hijau yang maksimal, Moms juga perlu menjaga pola makan yang teratur. Lakukan olahraga serta miliki istirahat yang cukup sehingga tubuh Anda menjadi lebih bugar. Usahakan untuk tidak minum teh hijau secara berlebihan karena bisa menimbulkan masalah seperti:
⢠Gangguan susah tidur
⢠Ketergantungan kafein
⢠Memperlambat penyerapan zat besi hingga memperburuk anemia
⢠Memperparah gangguan kecemasan.
Konsultasikan dengan dokter untuk mencegah indikasi masalah pada kesehatan seperti yang disebutkan dan apabila Anda juga mengonsumsi suplemen tambahan. (Vonia Lucky/SW/Dok. Freepik)