Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Menurut Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), Si Kecil perlu mendapatkan MPASI (makanan pendamping ASI) yang tetap diiringi dengan pemberian ASI setelah ia berusia 6 bulan. Pasalnya, kebutuhan gizi Si Kecil tak lagi mampu dipenuhi oleh ASI saja.
Rekomendasi IDAI menyatakan bahwa MPASI perlu adekuat, higienis, tepat waktu, dan responsif. Berikan makanan yang bervariasi untuk mencegah GTM maupun picky eater. Selain itu, Moms juga perlu memberikan makanan baru, termasuk yang tinggi risiko alergi, seperti susu sapi dan ikan laut, berjangka 3-5 hari untuk mendeteksi adanya alergi makanan pada Si Kecil.
Kali ini M&B sudah merangkum beberapa ide menu MPASI untuk bayi usia 6 bulan. Check them out, Moms!
1. Puree Alpukat dan Kacang Polong
Bahan:
⢠½ buah alpukat
⢠75 gram kacang polong
⢠35 ml ASI atau susu formula
Cara membuat:
1. Rebus kacang polong selama 5-7 menit, lalu angkat dan tiriskan.
2. Campurkan alpukat, kacang polong, dan ASI, lalu olah hingga lembut menggunakan blender atau baby food maker.
2. Puree Nanas
Bahan:
⢠½ buah nanas
⢠1 sdm yoghurt
⢠35 ml ASI atau susu formula
Cara membuat:
Campur nanas, yoghurt, dan ASI, lalu olah hingga lembut.
3. Puree Kentang, Wortel, dan Ayam
Bahan:
⢠1 buah wortel
⢠1 buah kentang
⢠1 potong paha ayam tanpa tulang
⢠Air, ASI, atau susu formula secukupnya
Cara membuat:
1. Kukus wortel, kentang, dan ayam selama 20-30 menit.
2. Campur wortel, kentang, ayam, dan air, lalu olah hingga lembut.
4. Puree Oat dan Telur
Bahan:
⢠1 buah telur
⢠100 gram oat
⢠1 sdm butter
⢠100 ml ASI atau susu formula
⢠100 ml air hangat
Cara membuat:
1. Panggang atau sangrai oat selama 4-5 menit. Haluskan oat hingga tampak seperti tepung lalu sisihkan.
2. Rebus telur hingga matang selama 8-9 menit.
3. Kupas telur, lalu campur dengan ASI. Olah hingga halus merata.
4. Panaskan butter dengan wajan, lalu masukkan oat yang sudah dihaluskan. Masak hingga tercampur merata.
5. Tuangkan air hangat ke dalam wajan, lalu aduk agar tidak menggumpal.
6. Ketika puree oat sudah mengental, tuangkan puree telur ke dalam wajan. Aduk dan masak hingga mengental dan tercampur merata.
5. Bubur Daging
Bahan:
⢠50 gram daging cincang
⢠1 sdm nasi
⢠50 gram wortel
⢠1 sdm tomat
⢠100 ml air
Cara membuat:
1. Rebus nasi dan daging hingga matang, lalu masukkan wortel. Masak selama 30 menit.
2. Masukkan tomat dan masak selama 5 menit.
3. Haluskan rebusan daging, nasi, wortel, dan tomat hingga lembut.
Selamat mencoba, Moms! (Gabriela Agmassini/SW/Dok. Freepik)
- Tag:
- bayi
- mpasi
- bayi 6 bulan
- menu mpasi