Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Menikmati beragam makanan asal Timur Tengah terasa sangat pas untuk menyambut bulan Ramadan. Menu yang disajikan dengan bumbu kaya rempah, sehingga aroma dan tampilannya sangat menggugah selera. Moms juga ingin merasakan kelezatan menu Timur Tengah bersama seluruh anggota keluarga? Intip rekomendasi dari M&B berikut ini, yuk!
1. @turkuazrst
Turkuaz menjadi restoran Timur Tengah yang bisa Anda kunjungi bersama keluarga. Menu yang disajikan sangat autentik dengan cita rasa khas makanan Turki. Hidangannya tampak sangat lezat dengan nuansa makan yang mewah bak sultan dari Timur Tengah. Restoran ini terletak di daerah Jakarta Selatan dan buka dari Senin sampai Minggu.
2. @thehalalboys
Untuk Moms yang mau menikmati makanan ala Timur Tengah dengan lebih praktis, Anda bisa mencoba menu dari The Halal Boys. Menu berupa nasi basmati, dengan domba, ayam, atau daging sapi premium pasti akan memuaskan Anda dan keluarga saat berbuka puasa. Ada juga menu kebab yang lezat dengan saus spesial yang juga wajib dicoba.
3. @emados.shawarma
Restorannya memang tampak sederhana, tapi rasa menu khas Timur Tengah dari Emados Shawarma sangat lezat. Selain kebab dan grilled chicken dengan nasi mandhi yang spesial, Anda juga bisa menikmati camilan seperti falafel yang juga mengenyangkan. Ini bisa jadi menu favorit Moms dan Dads saat berbuka puasa, lho!
4. @kebuli_hanna
Cita rasa dari nasi kebuli yang gurih dan lezat bisa Anda dapatkan di Pondok Nasi Kebuli Ibu Hanna. Moms tak hanya bisa memilih nasi kebuli, tapi juga ada nasi kabsah dan nasi mandhi yang tetap kaya rempah tapi tidak berlebihan. Bagi Anda yang tinggal di wilayah Jakarta Selatan dan Depok, jangan lupa mampir dan mencoba menu dari restoran ini, ya.
5. @ajwadresto
Restoran lain yang juga tak kalah unik dengan nuansa ala Timur Tengah adalah Ajwad Resto. Rumah makan milik penceramah kondang Indonesia, Ustadz Khalid Basalamah ini memiliki sajian autentik khas Timur Tengah dengan bumbu rempah yang berlimpah. Berlokasi di Jakarta Timur, Moms bisa menyantap beragam menu dengan porsi yang pas dan rasa yang lezat pastinya.
Jadi, mana menu yang Moms dan Dads paling sukai? Dari menu berat seperti nasi kebuli sampai camilan seperti falafel yang sangat menggoda bisa Anda santap, terutama di bulan Ramadan ini. Selain rasa makanan yang nikmat, nuansa Timur Tengah yang sangat kental membuat kebersamaan Anda dan keluarga jadi lebih hangat. (Vonia Lucky/TW/Dok. Freepik, Instagram @turkuazrst, @thehalalboys, @emados.shawarma, @kebuli_hanna, @ajwadresto)