Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Pernahkah Anda memperhatikan dengan cermat kesehatan rongga mulut Anda dan Si Kecil? Pada umumnya, orang hanya memperhatikan bentuk dan warna gigi sebagai salah satu indikator kesehatan rongga mulut saat bercermin. Namun sebenarnya, kondisi gusi tak kalah besar pengaruhnya. Bukan hanya untuk kesehatan rongga mulut, tetapi juga tubuh secara keseluruhan. Berikut, 2 fungsi besar gusi kita:
1.Fungsi Estetika
Tanpa gusi yang sehat, gigi Anda tentu tidak sedap dipandang. “Ciri-ciri gusi yang sehat adalah berwarna merah muda, tampak segar, dan memiliki tekstur kulit jeruk atau scaloping yang jelas,” ujar drg. Dedy Yudha Rismanto, Sp.Perio.
2.Fungsi Proteksi
Banyak orang yang tidak menyadari bahwa gusi merupakan salah satu jenis kulit dalam tubuh yang memberikan proteksi terhadap bakteri yang hinggap dalam mulut. Akar gigi pun tertanam dalam gusi dengan kondisi steril. Oleh sebab itu, luka pada gusi bisa sangat berpengaruh terhadap kondisi kesehatan gigi. Gusi juga melindungi sistem saraf yang ada di dalam rongga mulut. “Jika kondisi gusi tidak baik, maka bisa mencemari pembuluh darah yang ada di sekitar gusi. Oleh karena itu, banyak penyakit yang disebabkan oleh masuknya bakteri anaerob yang berkembang biak di gusi dan akhirnya menginfeksi organ dalam, seperti jantung yang disebut kardiogenik, atau otak yang disebut meningitis,” jelas drg. Dedy.
Untuk mencegah kemungkinan buruk terjadi pada gusi Anda, sikatlah gigi secara teratur dengan memilih pasta dan sikat gigi yang tepat, serta pergi ke dokter gigi secara teratur minimal 6 bulan sekali. (Anggita/DMO)