Type Keyword(s) to Search
BABY

Inspirasi Nama Bayi Perempuan Islami yang Penuh Makna

Inspirasi Nama Bayi Perempuan Islami yang Penuh Makna

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

Salah satu persiapan yang harus dilakukan orang tua untuk menyambut kelahiran buah hati mereka adalah memilihkan nama yang tepat untuk Si Kecil. Memberikan nama pada anak memang perlu persiapan dan perencanaan matang.

Bukan hanya nama merupakan doa dan keinginan dari orang tua terhadap anak, tapi nama juga merupakan perwujudan rasa syukur orang tua atas anugerah dan amanah yang mereka terima dari Tuhan YME. Karena itu, pemberian nama pada Si Kecil harus dipilih dengan baik dan memiliki makna yang baik untuknya.

Berikut ini M&B memberikan rekomendasi nama bayi perempuan islami yang penuh dengan makna yang baik dan indah untuk diberikan pada putri mungil Anda, Moms dan Dads. Yuk, simak daftarnya berikut ini!

• Adiba: Sopan, berbudaya, dan terpelajar

• Adifa: Berbakat

• Adila: Adil dan lurus

• Adiva: Lemah lembut

• Adwa: Cahaya

• Adzkira: Anugerah

• Afifah: Suci, murni

• Afiqah: Pemurah, dermawan

• Afsana: Ceria

• Aida: Keberuntungan

• Aisha: Penolong

• Alana: Lembut, penuh kasih sayang

• Alesha: Selalu dilindungi Allah, beruntung

• Alia: Mulia

• Almira: Putri

• Amara: Kecantikan yang abadi

• Annisa: Wanita

• Aqilla: Bijaksana, pintar

• Asha: Kehidupan

• Azza: Wanita muda

• Balqis: Ratu negeri Saba

• Basimah: Selalu tersenyum

• Cala: Benteng, kastil

• Cali: Paling cantik

• Camilla: Termasyhur, relijius

• Cantara: Jembatan kecil

• Ceisya: Bidadari surga yang cantik memesona

• Chaka: Pusat dari energi, pusat kehidupan

• Chana: Kesayangan

• Clemira: Putri yang cemerlang

• Dafina: Kekayaan yang tersembunyi

• Damia: Kebijakan dan keberkahan

• Dina: Cinta

• Eliza: Unik, berharga

• Erina: Wanita yang cantik

• Eshal: Bunga surga

• Fadillah: Keutamaan

• Fadwa: Penengah, penyelamat, dan pengorbanan

• Fahima: Orang yang cerdas atau orang yang paham

• Farah: Kegembiraan, yang menggembirakan

• Fiza: Angin

• Ghania: Indah dan cantik

• Hafizah: Pemelihara atau penjaga

• Haifa: Ramping atau indah tubuhnya

• Hana: Kegembiraan

• Haura: Wanita berkulit putih dan bermata hitam

• Hawa: Wanita pertama di dunia, istri Nabi Adam AS

• Hifza: Malaikat pelindung

• Humaira: Warna pipi kemerahan

• Imani: Bersifat keimanan

• Inayah: Pertolongan serta perhatian

• Jahan: Tanah atau perhiasan dunia

• Jana: Nama buah surga

• Jasmin: Bunga melati

• Jihan: Bunga indah di surga

• Kali: Kelopak bunga

• Kamilia: Kesempurnaan

• Kanza: Kekayaan yang tersembunyi

• Khansa: Wanita berhidung mancung, wanita yang baik

• Lakia: Harta yang berharga

• Latifa: Lembut, baik serta mudah bergaul

• Maida: Cantik dan indah

• Maira: Bulan

• Maisa: Tubuh yang serasi

• Mina: Cahaya

• Misha: Manis serta cantik

• Nabila: Terhormat

• Nada: Embun

• Nadia: Berharap

• Nadira: Berharga

• Nailah: Karunia

• Najla: Bermata hitam yang indah

• Najwa: Bisikan atau rahasia

• Nura: Cahaya

• Parveen: Sangat mulia

• Qaireen: Kebaikan 

• Qanita: Taat beribadah 

• Qila: Berakal

• Raihana: Berjiwa baik

• Raima: Kebahagiaan

• Raina: Ratu damai

• Rania: Ratu

• Safa: Kejelasan, kemurnian pikiran, ketenangan

• Saira: Senang

• Salma: Selamat

• Salsabila: Nama mata air di surga 

• Salwa: Madu 

• Sarah: Istri Nabi Ibrahim AS

• Shakila: Cukup

• Shalimar: Indah dan kuat

• Sonia: Sangat indah

• Sophia: Kebijaksanaan

• Soraya: Indah dan cantik

• Syafiqa: Bersimpati, lemah lembut

• Taima: Padang sahara 

• Tamara: Pohon palem 

• Tara: Bintang 

• Tsamara: Buah

• Ulfa: Keramahtamahan

• Wania: Karunia dari Allah SWT

• Wardah: Mawar

• Yasmin: Bunga melati

• Yumna: Keberuntungan

• Zahra: Berseri, bercahaya

• Zahira: Bunga yang mekar

• Zara: Terang seperti sang fajar

• Zarina: Indah dan cantik

• Zoya: Mencintai dan peduli

• Zulfa: Bagian permata dari malam (M&B/SW/Dok. Freepik)