Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Kasus paedofilia atau gangguan jiwa berupa ketertarikan secara seksual terhadap anak di bawah umur kembali terjadi di Indonesia, tepatnya di Jakarta Barat. Kali ini, peristiwa tersebut menimpa Flo atau Florensia Wijaya, seorang anak perempuan yang usianya baru genap 14 tahun pada 28 Agustus 2020.
Tanpa diketahui orang tuanya, Flo beberapa kali diperkosa oleh tetangganya yang sudah berusia 41 tahun, bernama Wawan atau Wawan Gunawan. Flo yang masih di bawah umur, dirayu dengan iming-iming hadiah berupa gelang yang dibeli di pasar malam dan diajak makan. Wawan membuat Flo mengubah nama panggilannya dari "bapak" menjadi "sayang". Setelah itu, Flo pun dirayu agar mau berhubungan seks dengan Wawan.
Orang tua Flo tidak curiga buah hatinya kerap bermain dan menginap di rumah tetangganya tersebut, karena Wawan juga memiliki putri seusia Flo. Selain itu, kedua keluarga tersebut memang memiliki hubungan baik dan anak Wawan juga kerap dijaga keluarga Flo ketika ditinggal sang ayah.
Namun ternyata Flo hamil karena Wawan. Kehamilan tersebut baru diketahui oleh orang tua Flo saat sudah memasuki usia kandungan sekitar lima bulan. Itu pun, kedua orang tua Flo diberitahu oleh tetangga yang curiga dengan perubahan bentuk tubuh Flo.
Ironisnya, Wawan enggan bertanggung jawab hingga Flo melahirkan pada medio 2020 lalu. Agar Flo bisa meneruskan kehidupannya dengan normal, bayinya pun diberikan untuk diadopsi. Selesaikah masalahnya begitu saja?
Sayangnya tidak! Sejak 29 Juli 2020, Flo dibawa pergi oleh Wawan. Pelaku paedofil itu juga mencuri motor orang tua Flo dan sempat menjualnya di kawasan Pondok Gede. Hingga kini, Flo belum ditemukan.
Waspada Paedofil
Belajar dari kasus Flo, yuk, awasi lebih cermat pergaulan buah hati Anda, Moms. Pelaku paedofil bisa siapa saja, termasuk tetangga yang sudah akrab atau bahkan saudara. Para pelaku bisa membidik korban dari berbagai usia, mulai dari balita hingga remaja. Waspada jika Si Kecil sering meninggalkan rumah tanpa izin atau pergi bersama orang lain yang usianya lebih tua.
Jika anak Anda sudah memiliki akun media sosial, Moms juga perlu memantau pergaulannya di dunia maya. Dalam kasus Flo, kabarnya teman-teman Flo sudah mengetahui hubungan asmara Flo dengan Wawan melalui Facebook. Pada akun milik Wawan sempat dipasang foto "jadian" pria tersebut dengan Flo. Bahkan bak pasangan normal, keduanya kerap saling berkomentar di media sosial dengan panggilan sayang.
Jangan lupa membekali anak-anak Anda dengan pengetahuan tentang pentingnya menjaga tubuhnya agar tidak disentuh oleh oknum yang tak bertanggung jawab. Jaga hubungan dengan anak agar ia selalu mau terbuka dan berbicara tentang banyak hal dengan orang tuanya.
Dengan begitu, Moms dan Dads bisa langsung mengetahui jika Si Kecil menghadapi hal-hal yang tidak biasa dalam kehidupannya. Semoga kasus Flo segera tertangani dan tidak terulang lagi ya, Moms. (Wieta Rachmatia/SW/Dok. Freepik, @pempek_funny)
- Tag:
- paedofil
- paedofilia
- anak
- keluarga