Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Tips Sukses Menyusui

Tips Sukses Menyusui
tips sukses menyusui

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

Saat ini, tak sedikit ibu yang mengalami kesulitan dalam menyusui bayinya secara eksklusif selama 6 bulan. Apalagi meneruskan aktivitas menyusuinya hingga Si Kecil berusia 2 tahun dengan MPASI yang sesuai. Tak banyak ibu yang berhasil melakukan hal-hal tersebut, karena berbagai faktor.

 

Menurut Ketua Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (AIMI), Mia Sutanto, ada beberapa hal yang dapat dilakukan para ibu sejak hamil, agar dapat sukses menyusui. Berikut beberapa tipsnya.


1.  Percaya diri bahwa Anda dapat menyusui.
2.  Mencari informasi bersama dengan suami mengenai manfaat ASI, manfaat dan tata cara inisiasi m enyusu dini (IMD), teknik menyusui, dan teknik memerah ASI.
3.  Mencari tenaga dan fasilitas kesehatan yang mendukung penggunaan ASI, melakukan IMD yang tepat, dan rawat gabung.
4.  Melakukan IMD segera setelah bayi lahir.
5.  Minta agar bayi dirawat dalam 1 ruangan bersama ibu segera setelah bayi lahir.
6.  Tidak memberikan dot atau empeng pada bayi.
7.  Mencari komunitas dan tempat kerja yang mendukung ASI.
8.  Jika Anda harus kembali bekerja setelah cuti melahirkan, Anda masih tetap dapat memberikan ASI meski terpisah dengan Si Kecil, misalnya dengan memerah ASI. (Aulia/DMO/Dok. M&B)