Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

8 Rekomendasi Produk Losion Bayi yang Aman

8 Rekomendasi Produk Losion Bayi yang Aman

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

Baik kulit bayi maupun kulit manusia dewasa sama-sama membutuhkan perawatan untuk menjaga kelembapannya. Tapi berbeda dengan kulit manusia dewasa, kulit bayi belum dapat berfungsi sempurna. Kulitnya masih tipis dan sensitif. Maka dari itu, memilih perawatan kulit Si Kecil tidak bisa dilakukan asal, termasuk memilih losion pelembap.

Bila ini kali pertama atau Moms merasa bingung untuk memilih, M&B sudah merangkum beberapa rekomendasi produk losion yang aman untuk bayi. Simak daftarnya berikut, Moms!

1. Sebamed Baby Lotion


Dengan berbagai bahan pilihan, Sebamed Baby Lotion tak hanya melembutkan dan menjaga kelembapan kulit bayi, tapi juga dapat membantu mengatasi peradangan dan iritasi pada kulitnya. Mengandung allantoin dan ekstrak bunga chamomile, losion ini ekstra nyaman, bahkan untuk kulit bayi yang sensitif sekalipun.

2. PureBB Baby Lotion


PureBB Baby Lotion memiliki pH 5,5 yang sesuai dengan pH kulit bayi, sehingga aman digunakan untuk Si Kecil. Produk ini cocok digunakan untuk bayi yang berusia 6 bulan ke atas dan sudah diformulasikan dengan berbagai bahan yang tidak menybabkan iritasi kulit, seperti sunflower seed oil, extract cocoa butter, extract aloe vera, dan vitamin E.

3. Mustela Hydra Bébé Body Lotion


Mengandung 88% bahan alami, Mustela Hydra Bébé Body Lotion secara khusus diformulasikan untuk digunakan sejak bayi baru lahir. Dengan vegetal oil, shea butter, vitamin E, vitamin F, dan Avocado Perseose, losion ini membantu menjaga kelembapan kulit Si Kecil dengan optimal. Tenang Moms, produk ini aman karena sudah lolos tes dermatologi dan di bawah pengawasan dokter anak.

4. Zwitsal Baby Lotion


Tak perlu takut formula yang begitu padat dan berat, karena Zwitsal Baby Lotion bertekstur encer sehingga dapat lebih mudah diserap oleh kulit Si Kecil. Tidak hanya itu, produk ini juga mampu membantu melindungi kulit dengan kandungan vitamin E yang berperan sebagai agen antioksidan.

5. Pigeon Baby Lotion


Formula Pigeon Baby Lotion dibuat khusus untuk menjaga kelembapan kulit bayi yang sensitif, karena teruji hypoallergenic serta mengandung berbagai bahan alami yang baik untuk kulit Si Kecil. Losion ini memiliki aroma khas bayi. Eits, tak perlu khawatir bahaya parfum pada kulit sensitif Si Kecil, karena parfum yang digunakan produk ini telah lolos uji IFRA (International Fragrance Association) sehingga tidak menyebabkan alergi pada kulit bayi.

6. Johnson's Cotton Touch Face & Body Lotion


Produk ini memiliki tekstur sangat ringan dan lembut untuk kulit bayi, bahkan untuk bayi yang baru lahir sekalipun. Uniknya, Johnson's Cotton Touch Face&Body Lotion ini berbahan dasar air dengan natural cotton. Produk ini aman untuk bayi, karena sudah teruji oleh dermatologi.

7. Cetaphil Baby Daily Lotion


Hypoallergenic dan sudah teruji secara dermatologi, Cetaphil Baby Daily Lotion dapat menjaga kelembapan dan kelembutan kulit Si Kecil dengan aman. Mengandung sunflower seed oil dan shea butter, produk ini kaya akan antioksidan dan agen pelembap sehingga dapat menjaga kulit bayi dengan optimal.

8. Buds Cherished Organics Precious Newborn Cream


Ini dia pelembap yang diformulasikan khusus untuk menutrisi dan menjaga kelembapan kulit bayi di tiga bulan pertamanya. Kandungan minyak jojoba, minyek wijen, shea butter, minyak incha inchi, bunga calendula, ekstrak daun zaitun, dan banyak ekstrak alami lainnya siap melindungi dan menghidrasi kulit sensitif bayi yang baru lahir.

Nah, itu beberapa losion bayi rekomendasi M&B. Semoga Moms sudah memiliki pilihan yang ingin dibeli, ya! (Gabriela Agmassini/SW/Dok. Freepik, Sebamed, Shopee, Tokopedia, Babyzania, Watson)