Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Mengapa Kita Wajib Mengonsumsi Lemak Baik?

Mengapa Kita Wajib Mengonsumsi Lemak Baik?

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

Sepertinya tak sedikit orang yang menghindari makanan berlemak dengan alasan bahwa makan makanan berlemak dapat menyebabkan kenaikan berat badan serta meningkatkan risiko berbagai penyakit, seperti penyakit jantung, diabetes, dan stroke. Hal ini memang mungkin bisa terjadi terlebih bila seseorang tidak menjalankan pola hidup sehat.

Pada dasarnya, lemak merupakan salah satu nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Karena alasan inilah sebaiknya kita tidak perlu menganggap bahwa makanan yang mengandung lemak itu tidak baik dan menghindari semua jenis makanan berlemak. Anda tetap harus mengonsumsi makanan yang mengandung lemak, namun pilihlah makanan yang mengandung lemak baik, Moms.

Lemak Baik Kaya akan Manfaat

Lemak baik dikenal dengan nama lain lemak tak jenuh. Melansir laman Alodokter.com, lemak tak jenuh ini baik dikonsumsi karena dapat membantu pertumbuhan sel-sel baru, meningkatkan kolesterol baik (HDL), meningkatkan sensitivitas insulin, mengurangi peradangan, serta mengurangi risiko terjadinya penyakit jantung.

Selain itu mengonsumsi makanan yang mengandung lemak baik diketahui juga dapat menurunkan risiko menderita beberapa jenis kanker, memperlambat dan mengurangi risiko terkena penyakit berbagai gangguan memori, serta membantu perkembangan otak dan mata pada anak-anak.

Banyaknya manfaat untuk kesehatan yang didapat dari mengonsumsi makanan yang mengandung lemak baik tentu sudah menjadi alasan bahwa kita wajib mengonsumsi lemak baik.

Jenis-jenis Lemak Baik

Lemak baik atau lemak tak jenuh terbagi atas dua jenis, yaitu lemak tak jenuh tunggal, dan lemak tak jenuh ganda. Namun umumnya jenis lemak baik atau lemak tak jenuh yang paling dikenal adalah asam lemak omega-3 dan omega-6, yang termasuk dalam asam lemak tak jenuh ganda.

Kedua asam lemak ini dibutuhkan oleh tubuh, tetapi tidak dapat dihasilkan sendiri di dalam tubuh. Maka dari itu, Anda perlu mengonsumsi makanan yang mengandung kedua lemak esensial ini.

Makanan yang Mengandung Lemak Baik

Sumber makanan yang mengandung lemak baik ini bisa Anda temukan pada:

Lemak tak jenuh tunggal

Sumber makanan yang mengandung lemak tak jenuh tunggal ini bisa diperoleh dari kacang-kacangan, alpukat, minyak zaitun, minyak kanola, dan minyak biji bunga matahari.

Lemak tak jenuh ganda

Sumber makanan yang mengandung omega-3 bisa Anda dapatkan dari berbagai jenis ikan, seperti ikan salmon, ikan sarden dan ikan makerel. Selain itu sumber makanan yang mengandung omega-3 juga bisa Anda peroleh dari kacang-kacangan dan sayuran berdaun hijau.

Sedangkan untuk sumber makanan yang mengandung omega-6, Anda bisa memperolehnya dari biji-bijian, kacang-kacangan, dan minyak nabati. (Vonda Nabilla/SW/Dok. Freepik)