Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Musim yang sering berubah-ubah serta aktivitas yang banyak tentu bisa menyebabkan sang istri sakit. Kalau sudah begini, Anda sebagai suami jadi harus siap siaga untuk mengurus segala hal untuk sementara waktu. Agar Dads lebih peka dengan hal-hal yang perlu dilakukan selama Moms sakit, baca panduan lengkapnya berikut ini, yuk!
1. Jangan Panik
Jika Anda mendapatkan kabar atau mengetahui kalau sang istri sakit, tetaplah tenang. Anda bisa meminta izin untuk pulang lebih awal atau cuti jika perlu. Dengan begitu, Anda bisa merawat istri sekaligus Si Kecil dalam beberapa waktu ke depan.
2. Beri Waktu Istirahat
Anda harus bisa meyakinkan istri untuk beristirahat saja di dalam kamar dan Anda siap melakukan semua aktivitas yang biasa dilakukannya. Anda dapat menanyakan dahulu hal-hal yang istri jalani, lalu buat jadwal untuk bisa melakukannya bersama istri. Hal ini secara tidak langsung dapat membuat istri lebih tenang saat Anda mulai beraktivitas.
3. Bantu Bereskan Rumah
Baik ada jadwal khusus atau tidak, Anda tentu harus peka untuk siap membantu istri membereskan rumah. Inisiatif ini bisa Anda lakukan sendiri, meminta bantuan dari pengasuh atau menggunakan jasa bersih rumah online. Yang terpenting, rumah jadi tetap bersih dan rapi selama istri sakit. Jangan lupakan urusan berbelanja, mencuci baju dan piring, yang juga harus Anda lakukan ya, Dads.
4. Siapkan Kebutuhan
Selain urusan bersih-bersih, Anda juga perlu menyiapkan kebutuhan sang istri. Mulai dari makan, minum, atau bahkan pelukan hangat. Sampaikan bahwa Anda menyayanginya dan berharap agar ia lekas sehat sehingga bisa berakivitas kembali.
5. Temani Si Kecil
Saat Moms sakit, Si Kecil menjadi seseorang yang bisa sangat sedih. Pasalnya, sang ibulah yang sering menjadi teman mainnya ketika sedang sehat. Karenanya, Dads juga harus bisa menjadi teman bagi anak selama istri sakit. Pastikan bahwa Si Kecil sudah makan dengan baik, serta belajar dan bermain bersama agar tumbuh kembangnya tetap berjalan optimal.
6. Stop Mengeluh!
Menggantikan peran istri sekaligus ibu di rumah bisa dipastikan menjadi hal yang sulit bagi Anda. Tapi, jangan mengeluh dan tetap lakukan hal-hal yang sudah dijadwalkan sebelumnya dengan baik. Tidak perlu sempurna, mintalah bantuan keluarga seperti orang tua jika Anda merasa kelelahan. Mereka pasti akan mengerti dengan kondisi tersebut, kok.
7. Jaga Kesehatan Sendiri
Dari semua hal di atas, yang tak kalah penting juga adalah kesehatan yang perlu Anda jaga sendiri. Jangan sampai banyaknya aktivitas tersebut membuat Anda malah jatuh sakit. Minumlah air putih yang banyak, konsumsi makanan sehat, dan sediakan vitamin jika perlu untuk bisa Anda konsumsi sendiri atau diberikan pada istri dan Si Kecil. (Vonia Lucky/SW/Dok. Freepik)