Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

5 Tip Sukses Bekerja di Rumah

5 Tip Sukses Bekerja di Rumah

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

Siapa yang tak ingin bisa sukses dalam pekerjaan dan rumah tangga? Jika Anda memang harus memutuskan memilih bekerja di rumah, Anda pun bisa sukses menjalaninya. Ikuti saja 5 tip dari psikolog keluarga, Rosdiana Setyaningrum Tarigan berikut ini:

 

1.  Buat rencana.  Buatlah rencana kegiatan harian Anda dan berusahalah keras untuk mematuhinya. Membuat perencanaan detail  akan sangat membantu Anda untuk menyelesaikan pekerjaan dengan cepat, fokus, dan sesuai target.

 

2.  Bagi waktu.  Meski di rumah, disiplinkan waktu bekerja Anda. Beri pengertian kepada semua anggota keluarga bahwa ada saat tertentu yang Anda butuhkan untuk bekerja. Lebih baik, pastikan waktu secara khusus.

 

3.  Tetapkan deadline. Setiap pekerjaan membutuhkan deadline untuk memastikan bahwa pekerjaan Anda berhasil. Jika terlewat, lakukan evaluasi dan perbaiki.

 

4.  Rencanakan pengasuhan anak. Pikirkan untuk meminta bantuan orang lain untuk mengasuh Si Kecil saat Anda bekerja.

 

5.  Tetapkan prioritas. Kadang Anda dihadapkan pada begitu banyak hal yang harus diselesaikan dan waktu yang terbatas. Mana yang Anda dahulukan? Tetapkan target dan prioritas Anda. (Diana/SR/DMO/Dok. M&B)