Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Menyetir mobil sendiri sambil membawa Si Kecil bersama Anda tentunya bukan perkara mudah. Banyak hal yang harus diperhatikan agar ia dapat duduk nyaman dan Anda pun dapat mengemudi dengan tenang, seperti di bawah ini:
1. Untuk menjaga kenyamanan dan keamanan Si Kecil di dalam mobil, gunakanlah car seat dan letakkan di kursi belakang. Jangan pernah memangku, apalagi membiarkannya duduk di samping Anda tanpa sabuk pengaman. Hal itu dapat membahayakan dirinya dan berakibat fatal, jika Anda harus berhenti tiba-tiba atau saat terjadi kecelakaan.
2. Jika Si Kecil menangis saat mengompol atau merasa haus, jangan panik. Anda juga tidak perlu melepaskan salah satu tangan dari kemudi untuk menenangkannya. Tetaplah fokus menyetir dan cari tempat yang aman untuk berhenti serta memarkir mobil. Setelah itu, baru tenangkan Si Kecil.
3. Menurut penelitian dari American National Sleep Foundation, seorang ibu ternyata memiliki waktu tidur yang lebih sedikit daripada supir truk. Sehingga, mereka sering didapati mengantuk saat menyetir dan menimbulkan kecelakaan. Oleh karena itu, sebelum berkendara dengan Si Kecil, pastikan kondisi tubuh Anda dalam keadaan yang benar-benar fit. Jika mengantuk, sebaiknya batalkan rencana kepergian demi keselamatan.(Dina/SR/Dok.M&B)
- Tag:
- berkendara
- kendaraan
- tips