Type Keyword(s) to Search
ASK THE EXPERT

Cara Menumbuhkan Rasa Percaya pada Pasangan saat LDM

Cara Menumbuhkan Rasa Percaya pada Pasangan saat LDM

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

T: Bagaimana cara menumbuhkan rasa percaya pada pasangan saat harus menjalani long distance marriage (LDM)?

J: Dalam menjalani hubungan jarak jauh, penting sekali untuk memperhatikan bentuk komunikasi terhadap pasangan. Karena terpisah dalam jarak yang jauh dan berlangsung lama, komunikasi dengan pasangan bisa menjadi sangat terbatas, baik secara frekuensi maupun secara kualitas.

Namun keterbatasan tersebut harus diakali supaya setiap komunikasi memiliki kualitas yang optimal. Membangun rasa percaya pada pasangan yang menjalani LDM memang butuh upaya lebih, termasuk upaya dalam menjalin komunikasi.

Salah satu kunci suksesnya adalah: Pastikan Anda dan pasangan rutin berkomunikasi (atau berkomunikasi tidak hanya kalau perlu saja), misalnya dengan menyepakati untuk berkomunikasi setiap hari. Selain itu, sebisa mungkin tunjukkan kehidupan yang dijalani, bisa dengan menunjukkan lewat video call atau bisa juga dengan mengirimkan foto dan atau video. Apa tujuannya? Tentu saja untuk membuat pasangan memahami kondisi kehidupan yang masing-masing jalankan di tempatnya masing-masing.

Penting juga untuk menunjukkan bahwa Anda pun memberikan kepercayaan terhadap pasangan. Jangan lupa untuk mengingatkan pasangan untuk selalu berpikir positif, demi mempertahankan hubungan yang baik dan langgeng walaupun berjauhan.

Apabila pasangan mengutarakan bentuk kecurigaan, dibahas saja secara baik-baik, paparkan fakta yang ada. Seringkali pasangan hanya butuh mendengarkan kalimat-kalimat yang bisa menenangkan semata.

Dijawab oleh Dessy Ilsanty, M.Psi, Psikolog. (M&B/TW/SW/Dok. Freepik)