Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Saat usia kehamilan Moms memasuki trimester terakhir, sudah waktunya bagi Anda untuk menyiapkan berbagai perlengkapan untuk bayi. Apalagi untuk anak pertama, ada banyak perlengkapan yang sudah harus disediakan untuk kebutuhan Si Kecil.
Namun saat akan membeli perlengkapan ini, jangan sampai Moms menjadi 'lapar mata'. Sebab, hal ini bisa membuat Anda membeli benda-benda yang sebenarnya tidak perlu dibeli. Agar memudahkan Moms dalam menyiapkan perlengkapan untuk bayi, simak daftar berikut ini, ya.
Perlengkapan Bayi yang Perlu Dibeli
1. Pakaian bayi
Salah satu yang cukup penting untuk dibeli di awal adalah pakaian bayi. Carilah bahan seperti katun yang nyaman untuk Si Kecil. Moms disarankan untuk membeli baju dan celana masing-masing setengah lusin, dan celana pup sebanyak 1-2 lusin.
Sedangkan untuk celana panjang yang menutup area kaki, siapkan seperlunya karena tubuh Si Kecil yang akan bertumbuh. Untuk perincian biaya, Moms bisa siapkan sebagai berikut:
⢠Baju bayi:
Baju lengan pendek Mulai Rp 12.000 â Rp 14.000/pcs
Baju tanpa lengan Mulai Rp 10.000 â Rp 12.000/pcs
Baju lengan panjang Mulai Rp 13.000 â Rp 15.000/pcs
⢠Celana bayi:
Celana pendek Mulai Rp 5.000 â Rp 11.000/pcs
Celana panjang tanpa tutup kaki Mulai Rp 11.000 â Rp 14.000/pcs
Celana panjang dengan tutup kaki Mulai Rp 11.000 â Rp 14.000/pcs
2. Kaos kaki, topi, sarung tangan
Ketiga hal ini perlu disiapkan untuk menjaga tubuh dan kulit bayi yang masih sensitif, apabila terkena panas atau saat udara dingin. Untuk ini, Moms bisa menyiapkan:
Kaos kaki (tergantung model) Mulai Rp 5.000 â Rp 10.000/pasang
Topi (tergantung model) Mulai Rp 5.000 â Rp 10.000/pcs
Sarung tangan bayi Mulai Rp 7.500 â Rp 13.000/set
3. Selimut dan bedong
Selain pakaian, selimut dan bedong juga perlu dimiliki untuk menghangatkan tubuh bayi. Jika perlu, sediakan perlak yang bisa digunakan sebagai alas mengganti pakaian dan popok. Gendongan juga perlu disiapkan, apabila Anda mau mengajak Si Kecil berjalan-jalan. Biaya yang perlu disiapkan:
⢠Bedong
Bedong biasa Mulai Rp 70.000/6 pcs
Bedong instan Mulai Rp 43.000/pcs
⢠Perlak Mulai Rp 9.000/pcs â Rp 32.000/pcs
⢠Selimut bayi Mulai Rp 60.000/pcs
⢠Gendongan
Gendongan kain batik Mulai Rp 40.000/pcs
Gendongan instan Mulai Rp 37.000/pcs
Perlengkapan yang Bisa Disewa
Selain perlengkapan di atas, mungkin ada beberapa barang lain yang Anda masukkan ke dalam daftar perlengkapan bayi. Namun, barang tersebut tidak masuk daftar di atas karena bisa Anda sewa. Selain menghemat tempat karena bisa dikembalikan setelah tidak lagi dibutuhkan, pengeluaran untuk keperluan Si Kecil pun menjadi lebih hemat. Beberapa barang tersebut di antaranya:
1. Tempat tidur
Setelah bayi lahir, Moms mungkin ingin menyiapkan tempat tidur untuk Si Kecil. Namun jika beli, selain harganya yang mahal, bayi Anda belum tentu bisa tenang di dalamnya. Agar tidak rugi, Moms bisa menyewa saja dengan model yang beragam. Jika sudah tidak diperlukan lagi, Anda pun bisa mengembalikannya dengan biaya yang lebih murah dibandingkan membeli.
2. Baby swing
Untuk menenangkan bayi, baby swing bisa menjadi solusi. Namun, alat ini biasanya tidak digunakan dalam waktu panjang atau hanya akan dipakai sampai usia Si Kecil 2 tahun. Jadi, dengan menyewanya akan lebih hemat, bukan?
3. High chair
Ketika Si Kecil sudah bisa menikmati MPASI, ia butuh duduk di high chair agar bisa lebih fokus dan tenang saat makan. Namun jika ia sudah semakin besar, maka bangku tinggi ini sudah tidak terpakai lagi. Jadi, akan lebih hemat jika Moms menyewanya hingga Si Kecil sudah tidak mau memakainya. (M&B/Vonia Lucky/SW/Dok. Freepik)
- Tag:
- anak
- bayi
- perlengkapan bayi