Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Resolusi Hidup Sehat dengan Minum Susu UHT Setiap Hari

Resolusi Hidup Sehat dengan Minum Susu UHT Setiap Hari

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

Awal tahun menjadi saat yang tepat untuk membuat resolusi, seperti mengubah pola hidup menjadi lebih sehat. Selain asupan makanan, nutrisi dan gizi juga bisa dilengkapi dengan minum susu segar yang sudah melalui proses pasteurisasi. Sebab, jika susu mentah langsung disajikan begitu saja, akan mudah terkontaminasi bakteri dan memakan nutrisi baik. Ini akan mengubah susu menjadi lebih banyak gas atau meningkatkan zat asam. Dengan begitu rasa susu juga bisa ikut berubah menjadi kurang enak saat diminum.

Sayangnya, susu segar yang sudah dipasteurisasi hanya bisa bertahan selama 5-8 jam, meskipun sudah dimasukkan di dalam kulkas. Ini dilakukan untuk menghindarinya dari kontaminasi bakteri. Maka tak heran, apabila orang tua lebih memilih susu bubuk dibandingkan susu cair yang bisa bertahan lebih lama.

Padahal faktanya, kualitas susu bubuk berbeda dengan susu segar atau murni. Ilmuwan nutrisi, Dr. Matthew Lantz Blaylock, Ph.D menjelaskan, susu bubuk diberikan kandungan vitamin yang sintetis. Sedangkan 30 persen vitamin yang terdapat pada susu dan larut air juga dihancurkan pada produksi susu bubuk.

Susu sendiri telah diberikan sejak usia 2 tahun, di mana mereka sudah bisa mengonsumsi susu sebanyak 500 ml atau setara dengan dua gelas susu setiap hari. Karenanya, Anda sebagai orang tua harus bisa memilih produk susu yang tepat untuk Si Kecil. 

"Sebagai konsumen, kita perlu jeli dalam memilih produk yang akan dikonsumsi keluarga, termasuk dalam pemilihan produk susu. Susu segar yang didapat dengan proses pasteurisasi adalah jenis susu paling baik," ujar Dr. Matthew.

Anda pun dapat menikmati susu dengan jenis yang baik dikonsumsi setiap hari di susu Greenfields. Susu pasteurisasi Greenfields dihasilkan dengan proses yang terintegrasi dari peternakan sampai pabrik untuk menjaga kualitas susu terbaik.


Selain pembuatan yang steril, susu UHT juga dikemas dengan metode aseptik atau dengan wadah yang tertutup sepenuhnya. Sapi jenis Holstein dan Jersey yang diimpor dari Australia pun diternakkan dan dikembangbiakkan secara lokal ini pun dikelola sendiri.

Ini membuat susu yang diproduksi lebih higienis dengan tetap menjaga nutrisinya. Tanpa menambahkan zat lain dari luar, susu pasteurisasi Greenfields bisa menjadi semangat untuk Anda dan keluarga. Because, there will always be passion in every drop. (Vonia Lucky/SW/Dok. Freepik, PT. Austasia Food-Greenfields)