Type Keyword(s) to Search
BUMP TO BIRTH

Apa Penyebab Belum Haid Pasca Melahirkan?

Apa Penyebab Belum Haid Pasca Melahirkan?

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

 

Setelah melahirkan, kondisi Moms memang belum sepenuhnya pulih. Meskipun telah melewati masa nifas selama 5-6 bulan, ada kemungkinan haid atau menstruasi tidak kunjung datang usai Anda melahirkan. Hal ini ternyata memang wajar terjadi dan bukan merupakan tanda bahwa Anda hamil lagi, Moms.

 

Penyebab

Dr. Ardiansjah Dara, Sp.OG, M.Kes, dari MRCCC Siloam Hospital Semanggi, Jakarta, menjelaskan bahwa biasanya seusai masa nifas, hormon belum kembali normal. Apalagi bila Anda menyusui, menstruasi bisa saja tidak muncul selama beberapa bulan. Kondisi ini bahkan bisa terjadi hingga 1 tahun lamanya, Moms.

Hal tersebut diakibatkan kadar hormon prolaktin yang dihasilkan saat menyusui yang tinggi akan menekan aktivitas indung telur. Kepekaan ovarium terhadap hormon pengatur kesuburan pun akan berkurang. Pematangan folikel akan terhambat, serta menekan pengeluaran hormon kesuburan dari hipofisis (otak).

Ovulasi atau pelepasan sel telur yang telah matang pun tidak terjadi dan menstruasi datang lebih lambat. Jadi, menstruasi terjadi karena tergantung dari variasi biologis dan intensitas menyusui. Penggunaan alat kontrasepsi seperti Pil KB memang menjadi pengaruh lain, namun tidak membahayakan.

 

Kondisi yang Berbahaya

Kondisi tidak menstruasi yang berbahaya terjadi apabila disertai gejala penyakit lain, di antaranya:

• Terjadi pendarahan hebat akibat infeksi atau adanya masalah pada rahim pasca melahirkan.

 

• Penurunan berat badan yang drastis bisa menjadi pertanda adanya gangguan sistem hormon, hingga penyakit seperti kanker khususnya di area reproduksi.

• Pusing atau migrain yang terjadi setelah melahirkan karena pendarahan selama melahirkan. Namun, biasanya ini sangat jarang terjadi dalam jarak yang lama pasca persalinan.

• Rasa sakit dan nyeri pada perut yang bisa menjadi pertanda adanya masalah pada rahim dan bagian sistem reproduksi yang lain.

Untuk itu, Moms disarankan berkonsultasi dengan dokter jika mengalami masalah seperti ini. (M&B/Vonia Lucky/SW/Dok. Freepik)