Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

5 Tips Bijak Memilih Air Purifier untuk Keluarga

5 Tips Bijak Memilih Air Purifier untuk Keluarga

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

Berdasarkan hasil pemantauan WHO 2014, Indonesia masuk dalam negara dengan polusi sedang di kawasan Asia Tenggara. Walau masih tergolong lebih baik daripada polusi di India dan China, namun ada langkah untuk mendapatkan udara bersih di rumah.


Baca Juga: Ciptakan Udara Sehat di Rumah dengan Cara Ini


Moms bisa memfasilitasi udara sesegar di pegunungan dengan air purifier. Pemilihan penyegar udara pun harus cermat agar dapat menghilangkan debu atau alergen yang mencetuskan alergi. Untuk itu, Mother&Baby Indonesia memberikan tips memilih air purifier yang tepat untuk rumah Anda. Berikut ini tipsnya, Moms.

1. Hal utama saat memilih air purifier adalah dengan menghitung dahulu luas ruangan di rumah. Lalu, bandingkan dengan cakupan area yang direkomendasikan oleh unit yang Moms pilih.

2. Ketahui lebih lanjut apakah air purifier dilengkapi dengan sinar ultraviolet (UV), atau hanya menggunakan filter biasa untuk membunuh kuman dan alergen.

3. Cari tahu apakah jenis air purifier yang Moms pilih memiliki filter karbon aktif, yang mampu menyerap bau hewan peliharaan dan membuat udara di dalam ruangan menjadi lebih segar.

4. Perhatikan apakah tersedia filter yang dilapisi dengan lapisan antibakteri untuk membunuh kuman.

5. Tempatkan air purifier dalam ruangan di mana Moms dan keluarga banyak menghabiskan waktu.


Baca Juga: 6 Cara Atasi Polusi di Rumah


Penggunaan air purifier sendiri tak hanya untuk mencegah alergen menyebar di seluruh rumah. Alat ini juga bisa mengurangi risiko asma pada anak dan keluarga. Selain itu, juga mengurangi aroma tak sedap yang bisa muncul dan menganggu kenyamanan di rumah.


Bentuk alat ini juga bisa disesuaikan dengan desain rumah Anda. Jadi, tidak hanya digunakan sebagai penyegar udara, tetapi juga dapat memperindah ruangan. Pastikan juga kapasitas penyaringan udara dan lama waktu dalam menyaring udara agar lebih segar. (M&B/Vonia Lucky/SW/Dok. Freepik)