Type Keyword(s) to Search
BABY

Gerakan Pijat Bayi Nasional Ajak Ibu Pijat Bayi Sendiri

Gerakan Pijat Bayi Nasional Ajak Ibu Pijat Bayi Sendiri

Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond

Pijat merupakan salah satu tradisi turun temurun di kalangan masyarakat Indonesia, termasuk memberikan pijat kepada bayi. Tapi, tidak jarang orangtua lebih memilih bayinya dipijat oleh ahli pijat. Padahal manfaat justru lebih banyak datang bila bayi dipijat oleh Anda sendiri, Moms.

 

Untuk mendukung hal ini, JOHNSON’S® menggelar Gerakan Pijat Bayi Nasional bersama ibu Indonesia pada 7 Juli lalu di Senayan City. Di acara ini, JOHNSON’S® tidak hanya memberikan berbagai informasi seputar pijat bayi, tetapi juga memberikan pelatihan untuk para ibu Indonesia untuk memijat sendiri bayinya.

 

Terdapat berbagai manfaat dari pijat bayi, baik bagi si bayi dan juga ibu. Menurut dr. Fitri Hartanto, SpA (K), Instruktur Utama Pelatihan Stimulasi Pijat Batita dari IDAI yang memimpin acara ini, beberapa manfaat tersebut antara lain menjadikan tubuh menjadi lebih sehat, meningkatkan nafsu makan dan berat badan bayi, melancarkan saluran pencernaan dan pernapasan bayi, kekebalan tubuh meningkat, dan tentunya bayi makin ceria karena menurunkan hormon stres. Tak hanya itu, pijat bayi juga dapat mempererat hubungan Anda dengan Si Kecil. "Saat Anda memijat bayi, pastikan Anda dan bayi siap. Segala sentuhan dan tatapan yang terjalin saat memijat dapat tingkatkan bonding Anda dengan anak," jelas dr. Fitri.

 

Di acara ini, dr. Fitri juga membagikan tips memijat kaki, tangan, punggung, perut, dan wajah bayi. Hal ini pun disambut para peserta dengan penuh antusias. Ia menyampaikan beberapa hal penting yang harus diperhatikan saat memijat bayi, antara lain:

1. Pijat dapat dilakukan saat pagi dan sore setelah mandi.

2. Durasi pijat antara 15 hingga 20 menit.

3. Penggunaan minyak bayi atau losion bayi adalah penting.

4. Pijat harus dilakukan antara kulit dan kulit, jadi pastikan Si Kecil tidak memakai pakaian saat dipijat.

5. Pastikan bayi dan diri Anda siap waktu, siap perhatian, dan siap komunikasi agar terjalin hubungan emosional saat memijat.

 

Tidak hanya itu, acara ini bahkan menerima penghargaan MURI atas Pijat Bayi Terbesar dengan jumlah peserta sebanyak 565 ibu. Lakish Hatalkar, Presiden Direktur PT. Johnson & Johnson Indonesia mengatakan, “Rekor baru MURI untuk pijat bayi terbesar tentunya menjadi bukti komitmen jangka panjang kami dalam membantu setiap bayi memiliki kesempatan hidup yang sama melalui pijat bayi.” Tidak hanya berlangsung di Jakarta, acara ini juga diselenggarakan di Surabaya dan Medan bersamaan melalui live streaming.

Sebelumnya, rekor MURI ini dipecahkan oleh JOHNSON’S® pada tahun 2005 dengan 524 ibu sebagai peserta. Gerakan Pijat Bayi Nasional merupakan upaya JOHNSON’S® mendorong para ibu Indonesia untuk memberikan sentuhan cinta kepada bayinya melalui pijat. Jadi, jangan ragu untuk pijat bayi Anda sendiri ya, Moms! Selamat memijat, Moms! (Gabriela Agmassini/SW/Dok. M&B)