Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Momen Hari Raya Idul Fitri menjadi saat yang tepat mengenalkan sanak saudara kepada Si Kecil. Namun, tak sedikit anak yang merasa mudah bosan, malu, atau perlu waktu lebih ketika bertemu dengan orang yang jarang ia temui. Maka tak heran jika Si Kecil menjadi rewel dan meminta untuk pulang.
Jika Moms merasa khawatir dengan kondisi tersebut, M&B punya rahasia anti-rewel yang bisa diterapkan pada Si Kecil ketika sedang silaturahmi ke rumah kerabat saat lebaran. Berikut di antaranya:
1. Atur jadwal
Saat hendak bersilaturami ke rumah kerabat, Moms harus menyesuaikan rutinitas, seperti waktu tidur Si Kecil. Jangan sampai rencana berkunjung menjadi ajang anak rewel karena rasa kantuk yang menghampiri. Untuk itu, Anda bisa menidurkan Si Kecil ketika di perjalanan, sehingga saat tiba di tempat tujuan, ia bisa bangun dan aktif kembali.
2. Jarak Tempuh
Ketika membawa Si Kecil dalam perjalanan, perhatikan jarak tempuh antara rumah Anda dengan rumah kerabat yang akan dikunjungi. Jika terlalu lama dalam perjalanan, bisa membuat Si Kecil merasa tidak nyaman dan akhirnya rewel bahkan hingga di tempat tujuan.
Karenanya, Anda bisa membawakan mainan atau mengajaknya melakukan permainan sederhana dalam perjalanan. Dengan begitu, mood Si Kecil akan kembali positif dan semangat saat hendak bersilaturahmi.
3. Menyiapkan Perlengkapan
Tak hanya mainan, Anda juga perlu menyiapkan beberapa perlengkapan lain untuk Si Kecil saat hendak bersilaturahmi. Seperti camilan, pakaian, atau obat yang dibutuhkan anak, terutama yang digunakan untuk mengusir rasa bosannya. (Vonia Lucky/SW/Dok. Freepik)