BUMP TO BIRTH

Benarkah Menyusui Dapat Menurunkan Berat Badan?


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Selama masa kehamilan, para calon ibu harus memenuhi nutrisi diri sendiri dan janin. Bagi beberapa bumil, napsu makan saat hamil juga turut meningkat. Nah, ini sering dijadikan alasan untuk bisa makan hingga dua porsi sekaligus. Sebenarnya alasan itu tidak ada salahnya juga, Moms. Asalkan, kenaikan berat badan Anda dan janin tetap sesuai dengan saran dokter.

Kabar baiknya, Moms tidak perlu khawatir berlebih dengan pertambahan berat badan saat hamil, karena hal ini dapat mempermudah Anda dalam menghasilkan ASI sebagai sumber makanan utama bayi sejak baru lahir. Dan faktanya, proses menyusui dapat membakar lemak. Berat badan ibu pun bisa berkurang namun produksi susu tetap lancar.

Namun, tak sedikit ibu menyusui yang memiliki usaha lebih untuk menurunkan bobot tubuhnya. Mereka memiliki kesulitan dalam menjaga pola makan sehingga menjadi berlebih. Penyebab paling sering biasanya karena proses menyusui di malam hari, sehingga membuat ibu mudah lapar. Konsumsi karbohidrat serta makanan manis menjadi cara yang dipilih sang ibu untuk mengenyangkan perut.

Jika hal ini dilakukan, tidak heran bahwa berat badan Anda tidak akan berkurang dalam waktu singkat. Alih-alih berfokus pada penurunan berat badan, pertimbangkan rasa bahagia yang bisa Anda dapatkan. Tidak perlu melakukan perubahan besar demi badan yang langsing seperti sebelum hamil.

Bayi sendiri masih memerlukan nutrisi yang mereka dapatkan dari ASI. Karenanya, Anda bisa mengubah hal-hal kecil untuk tetap dapat menghasilkan ASI demi pertumbuhan Si Kecil. Semua bisa Anda mulai dengan melakukan langkah-langkah sederhana ini:

  • Bersikap baiklah pada diri sendiri. Jangan sampai berat badan Anda turun secara drastis. Hal ini akan mempengaruhi suplai ASI Anda. Lakukan secara perlahan dengan cara yang tepat. Kombinasikan pola makan dan hidup yang sehat seperti berolahraga, serta beri waktu untuk mencapai target berat badan ideal.

  • Pilihlah berbagai jenis makanan. Selain membuat Anda tidak cepat bosan dengan urusan perut, juga mempermudah untuk hindari makanan manis. Dengan pilihan yang variatif, protein, lemak, juga karbohidrat bisa di dapat dan mampu membuat Anda kenyang lebih lama.

  • Minum dengan bijak. Saat menyusui, penting bagi ibu untuk mengonsumsi air mineral dalam jumlah besar. Batasi asupan kafein serta kurangi konsumsi alkohol. Alkohol sendiri dapat mempengaruhi produksi dan jumlah susu yang dikonsumsi Si Kecil. (Vonia Lucky/TW/Dok. Freepik)