Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Sejak baru lahir, bayi sudah dapat dikenalkan dengan orang-orang di sekitarnya, seperti keluarga, kerabat, atau tetangga. Semakin besar, Si Kecil juga mengenal semakin banyak orang, salah satunya teman-teman di kelompok bermain. Mengajarkan anak untuk mudah bersosialisasi ini adalah cara yang baik, dan akan membuatnya tumbuh sebagai pribadi yang menyenangkan.
Namun ternyata, berteman dengan anak lain yang berbeda usia dapat memengaruhi sikap Si Kecil sehari-hari. Hal ini dipaparkan oleh dr. Markus M. Danusantoso, Sp.A, bahwa dalam berteman, terdapat jarak umur tertentu sebagai patokannya. Dalam berkenalan, kenalkan anak dengan anak lain yang berbeda usia 6 bulan hingga 1 tahun dari umur anak Anda. Perbedaan usia ini berlaku untuk anak yang lebih tua atau lebih muda dari anak kita, Moms.
Dalam proses mengajarkan sosialisasi ini, tentunya akan mempengaruhi perilaku Si Kecil. Misal, anak kita berusia 2 tahun dan berteman dengan anak usia 4 tahun, maka sikapnya akan mengikuti anak berusia 4 tahun tersebut. Begitu juga jika anak usia 2 tahun dekat dengan adiknya yang berusia 7 bulan. Perilakunya pun akan seperti anak bayi yang lebih manja dan rewel jika permintaannya tidak dituruti.
Perkembangan anak dalam bersosialisasi pun berbeda-beda di setiap usia kembangnya. Di usia 6 bulan hingga 1 tahun, anak akan lebih senang bermain dengan orang terdekat. Jika dia harus bertemu dengan orang asing yang bukan orang tua, saudara, atau tetangga yang sering bertemu dengannya, maka anak akan merasa takut. Si Kecil akan merasa tidak nyaman dan aneh dengan orang yang baru mereka kenal.
Mendekati usia 2 tahun, anak sudah mulai mengenal teman. Mereka senang saat menyapa anak lainnya, namun masih memilih untuk bermain seorang diri atau masing-masing.
Memasuki usia 3 tahun ke atas, maka anak pun mulai bisa bermain secara berkelompok dan berbaur dengan anak lainnya. Mereka sudah mulai meminjam atau mengambil barang temannya saat bermain bersama.
Hal ini perlu diperhatikan ya Moms, karena di setiap usia akan ada hal-hal baru yang akan dirasakan anak. Dengan sendirinya mereka akan belajar berteman dengan pendampingan orang tua dalam menentukan teman berdasarkan usia. Namun bukan berarti Moms membatasi anak untuk berkenalan dengan orang baru. Hanya saja usaha untuk tidak membuat Si Kecil terlalu dekat dengan mereka yang berbeda usia jauh demi menjaga perilakunya selama masa pertumbuhan emas. (Vonia Lucky/TW/Dok. Freepik)