TOODLER

Kenali Gejala Infeksi Saluran Kemih


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Moms, infeksi saluran kemih (ISK) ternyata juga bisa terjadi pada anak-anak, lho. Menurut Ikatan Dokter Anak Indonesia, orang tua perlu mewaspadai ISK, karena ISK merupakan penyakit yang sering menyebabkan gagal ginjal pada anak. Hal itu dapat mengakibatkan anak memerlukan tindakan cuci darah (dialisis) dan cangkok ginjal (transplantasi ginjal). Wah, sangat menyeramkan ya. Untuk itu, ayo tingkatkan kewaspadaan Anda akan ISK dengan mengetahui info lebih lanjut berikut ini

Definisi

Infeksi saluran kemih terjadi akibat infeksi bakteri yang menyerang salurah kemih. Saluran kemih dimulai dari ginjal, tempat urine diproduksi, kemudian urine mengalir melalui saluran kemih dan berakhir di kantong kemih. Urine akan keluar dari tubuh melalui uretra yang berfungsi sebagai saluran pembuang. Infeksi yang terjadi pada bagian atas saluran dekat ginjal disebut pyelonephiris, sedangkan infeksi pada saluran kemih bagian bawah disebut cystitis. Infeksi saluran kemih yang umum dialami oleh anak niasanya adalah infeksi saluran kemih bagian atas.

Gejala
Anda harus mengetahui beberapa gejala infeksi saluran kemih, seperti urine yang bau dan berbeda warna seperi warna pink atau kemerahan akibat tercampur darah, frekuensi buang air yang sering namun sedikit, nyeri saat buang air kecil, rewel tanpa alasan jelas, serta kehilangan nafsu makan. Bila Si Kecil terlihat gejala seperti di atas, segera konsultasikan ke dokter.

Penyebab
Beberapa penyebab yang harus Anda perhatikan seperti, penggunaan air yang tidak bersih, kurang bersih saat membersihkan organ vital bayi, serta popok bayi yang jarang diganti.

Cara pencegahan
Anda dengan mudah dapat mencegah infeksi saluran kemih ini terjadi, seperti mengganti popok secara berkala. Membersihkan alat kelamin serta bokong bayi dari depan ke arah belakang. Hal ini untuk mencegah bakteri masuk ke uretra lalu menuju saluran kemih dan menyebabkan infeksi. (Seva/TW/Dok. M&B)