BUMP TO BIRTH

Ini Dia yang Melindungi Janin Selama 9 Bulan


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Air ketuban adalah rumah yang akan menjaga janin selama dalam kandungan. Karenanya, kesehatan janin sangat bergantung pada kualitas air ketuban. Selama 9 bulan, cairan ini menjadi tempat hidup dan memberikan perlindungan kepada janin.

Di sepanjang masa kehamilan, air ketuban memiliki beberapa fungsi. Air ketuban melindungi bayi dari infeksi dan trauma. Lalu, di usia kehamilan 12-14 minggu, cairan ketuban mengandung protein, karbohidrat, lipid, phospholipid, dan urea yang membantu tumbuh-kembang janin. Pada tahap akhir kehamilan, air ketuban menjadi pelicin supaya bayi bisa keluar dengan mudah.

Dengan beragam manfaat tersebut, air ketuban merupakan bagian esensial yang harus terus dimonitor keadaannya. Volume air ketuban juga perlu diperhatikan karena juga memengaruhi keselamatan Anda dan Si Janin. (SA/Aulia/DC/Dok. M&B)

BACA: Jika Air Ketuban Terlalu Sedikit