BUMP TO BIRTH

Mencegah Kulit Kering saat Hamil


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Perubahan hormon saat hamil memengaruhi kadar minyak dan kelenturan kulit. Itulah mengapa, ibu hamil kerap mengalami kulit bersisik atau kulit kering. Menurut C. Joseph Cadle, MD, kulit bersisik juga merupakan tanda terjadinya dehidrasi. Untuk mencegahnya, Anda harus minum sekitar 8 gelas air mineral setiap harinya. Apalagi yang harus Anda lakukan untuk menghindari terjadinya kulit kering? Ini beberapa tipsnya.

1. Anda wajib menggunakan pelembap setelah mandi dan sebelum tidur. Dan sebaiknya, gunakan pelembap sesering mungkin sepanjang hari.

2. Jangan mandi terlalu lama, cukup 5-10 menit. Terlalu banyak membilas tubuh dapat membuat kulit Anda menjadi kering. Gunakanlah air hangat, bukan air panas karena dapat menghilangkan lapisan minyak alami kulit. Akibatnya, kulit terasa kering dan gatal.

3. Jangan menggunakan sabun yang mengandung deodoran, agar kelembapan kulit Anda tidak hilang.

4. Jagalah ruangan Anda agar selalu lembap.

5. Gunakan tabir surya dengan SPF minimal 15 setiap harinya.

6. Perbanyak makan sayur dan buah-buahan. Kacang-kacangan, zaitun, dan alpukat dapat membantu menghindarkan kulit kering.

7. Ketika mencuci pakaian menggunakan deterjen, gunakan sarung tangan agar kulit tidak kering. (Lydia Natasha/DC/Dok. M&B)