TOODLER

Mengapa Si Kecil Cadel?


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Ada 2 faktor penyebab cadel pada anak, yaitu faktor organ artikulasi dan faktor lingkungan. Organ artikulasi anak berkembang sampai ia berusia 6 tahun. Masalah pada kematangan organ artikulasi dapat menyebabkan seorang anak tidak jelas mengucapkan suatu huruf. Masalah cadel yang paling sering terjadi adalah kesulitan menyebut huruf “r”. Cadel karena faktor lingkungan disebabkan oleh kurang latihan berbicara atau mengucapkan suatu huruf tertentu.

Anda yang mengajarkan Si Kecil untuk berbicara seperti anak kecil, juga dapat menjadi penyebab ia menjadi cadel. Hal yang disebut parentis ini sebenarnya penting, karena dengan cara itu, ia dapat belajar intonasi suara. Tetapi kalau hal ini berlanjut sampai anak berusia 1 atau 2 tahun, ia akan berpikir bahwa itulah cara yang benar untuk mengucapkan huruf atau kata tersebut. Ini terjadi karena anak akan meniru apa yang dilakukan atau diajarkan lingkungannya kepadanya.

Semakin dini cadel dideteksi, maka semakin baik dampaknya. Jika Si Kecil sudah berusia 2 tahun tetapi pelafalan hurufnya masih belum bagus, sebaiknya ia mengikuti terapi bicara. Jika kurangnya kemampuan pelafalan ini dibiarkan sampai ia berusia 5 tahun, kemungkinan besar hal itu akan terus berlanjut sampai dewasa.

Kalau pada usia 2 tahun ia sudah kelihatan cadel, sebaiknya Anda amati dan pantau apakah ia cadel hanya huruf tertentu dan itu tidak mengganggu komunikasinya dengan orang lain; atau sebaliknya, pelafalannya sangat tidak jelas sehingga orang lain tidak mengerti apa yang ia katakan. Cadel karena kurang latihan harus ditangani dengan memperbanyak latihan berbicara. Namun cadel karena faktor kematangan organ artikulasinya, Si Kecil tetap harus mengikuti terapi bicara. (OCH/Dok. M&B UK)