FAMILY & LIFESTYLE

Kopi untuk Kulit Sehat


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Bagi Anda penggemar kopi, minum kopi sudah menjadi sebuah rutinitas yang tidak bisa ditinggalkan. Beberapa orang merasa kalau minum kopi bisa memberikan semangat dan tenaga lebih. Selain itu minuman berkafein ini juga bisa menghilangkan rasa kantuk saat beraktivitas.

Selain itu, ternyata kopi juga memiliki manfaat lainnya! Sebuah studi membuktikan kalau minum kopi dapat membantu Anda terhindar dari kanker kulit. Melalui penelitian, disebutkan bahwa mengonsumsi 2 cangkir kopi atau lebih setiap harinya memiliki 20 persen kemungkinan lebih kecil terserang kanker kulit, dibandingkan dengan mereka yang tidak meminum kopi.
Hal ini disebabkan karena kopi mengandung zat yang mampu menangkis tumbuhnya sel kanker melalui beberapa cara, di antaranya adalah: menekan sel-sel di dalam tubuh yang berpotensi menjadi kanker saat terkena sinar matahari.

Zat ini juga mampu mengurangi peradangan, menangkis stres oksidatif (keadaan di mana tubuh terlalu banyak terkena radikal bebas), dan mencegah kerusakan DNA. Bila Anda termasuk pekerja yang aktif di bawah sinar matahari, zat-zat dalam kopi pun mampu menjadi ‘sunscreen’ bagi kulit Anda.

(Tammy/DT/Dok. freedigitalphotos)