TOODLER

Membantu Si Kecil yang Mulai Mandiri


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Saat Si Kecil sudah menginjak balita, ia akan belajar untuk melakukan segala hal sendiri, seperti makan, mengenakan baju, menggunakan potty chair, serta menyikat gigi. Yang perlu diingat, setiap anak memiliki perkembangan yang berbeda-beda, jadi ia lah yang harus mulai melakukan langkah pertama dalam melakukan sesuatu. Tunggu sampai ia menunjukkan ketertarikan lalu biarkan ia mengasah kemampuannya. Dilansir melalui M&B AU, jangan lupa menyemangatinya dan memberikan bantuan saat ia membutuhkannya, Moms!

Makan Sendiri
Di ulang tahun pertamanya, Si Kecil umumnya sudah bisa menggenggam sendok dan memasukkannya ke dalam mulut. Meski begitu jangan berharap ia bisa langsung makan layaknya orang dewasa, karena makanannya akan lebih banyak berserakan di lantai! Ada beberapa yang bisa Anda lakukan untuk membantunya makan sendiri, misalnya :
1. Biarkan ia bermain dengan sendok. Semakin sering berlatih, semakin cepat pula ia mahir menggunakannya.
2. Jangan stres bila lantai ruang makan kotor dengan makanan Si Kecil.
3. Usahakan memberikan makanan yang cukup padat agar tetap bertahan di atas sendok Si Kecil. Jika ia sering berhasil menyuapkan makanannya, ia pun akan bersemangat mencobanya terus.
4. Buat waktu makan menjadi menyenangkan, contohnya dengan membentuk-bentuk makanannya atau meminta ia menentukan pilihan makanan yang diberikan untuk makan malam.
5. Makanlah bersamanya agar ia merasa sudah dianggap menjadi 'orang dewasa'.

Mengenakan dan Melepaskan Pakaian
Balita usia 1,5 tahun belum bisa mengontrol ototnya dengan baik untuk mengancingi pakaian. Tapi, soal melepaskan pakaian, ia jagonya! Setelah berusia 3 tahun, barulah ia bisa mengenakan pakaian sendiri. Untuk membantunya Anda bisa melakukan :

1. Ajak ia bermain saat mengenakan pakaian. Anda bisa bertanya padanya di mana seharusnya kaus kaki dikenakan lalu minta ia mengajarkan bagaimana cara mengenakannya. Ia pasti dengan senang hati menunjukkan kemampuannya kepada Anda.
2. Tawarkan kepadanya beberapa pilihan pakaian yang akan dikenakan hari ini. Ia akan merasa senang.
3. Jangan mengomeli Si Kecil jika ia mengenakan atau melepaskan pakaian agak lama. Anda sedang tidak terburu-buru, kan?

Menyikat Gigi
Saat usia 2 tahun, seluruh gigi susu Si Kecil biasanya sudah tumbuh semua. Walaupun ia belum mahir mengeluarkan isi pasta gigi dan meletakkan dengan rapi di atas sikat gigi sampai usia 5 tahun, Anda bisa membantunya menyikat gigi sendiri. Anda dapat melakukan :
1. Buat waktu menyikat gigi menjadi menyenangkan, misalnya membelikannya gelas dan sikat gigi dengan warna favoritnya, atau memilih pasta gigi dengan rasa buah yang berwarna cerah.
2. Ajak ia sikat gigi bersama supaya dapat mencontoh cara menyikat gigi yang tepat.
3. Sikat gigi lah di depan cermin agar ia bisa melihat wajah lucunya berlepotan busa sikat gigi.
4. Setelah menyikat gigi, pastikan bagian dalam mulutnya sudah bersih dari sisa pasta gigi.

Potty Training
Rata-rata anak memulai potty training di usia 2,5 tahun. Tapi tidak ada salahnya berlatih secara pelan-pelan bila suasana hati Si Kecil sedang baik tanpa memaksanya. Yang bisa Anda lakukan adalah :
1. Biarkan ia memilih di mana sebaiknya menyimpan potty chair-nya, jadi ia tahu di mana menemukannya.
2. Apabila Si Kecil sudah berhasil melakukan potty training, puji dirinya namun jangan terlalu berlebihan. Sebab jika ia melakukan kesalahan, ia akan merasa bersalah. (Sagar/DT/Dok. M&B)