BUMP TO BIRTH

10 Makanan Kesuburan untuk Ayah


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Sedang merencanakan program kehamilan? Tidak hanya soal ranjang, Anda juga harus memerhatikan nutrisi yang baik dikonsumsi untuk membantu kesuksesan program kehamilan. Berikut beberapa makanan yang direkomendasikan M&B untuk pasangan yang ingin memiliki anak.

1. Tomat
Tomat mengandung lycopene, yang diketahui dapat meningkatkan jumlah sperma hingga 70 persen serta meningkatkan kecepatan 'renang' sperma. Jadi, pastikan pasangan Anda menambahkan asupan buah tomat dalam pola makannya.

2. Kacang Almond
Segenggam almond dalam sehari disebut dapat meningkatkan kesehatan sperma pasangan Anda. Dalam kacang almond terkandung vitamin E, sebagai antioksidan yang membantu melindungi DNA pada sperma dan sel telur. Kacang almond juga diyakini dapat meningkatkan produksi sperma.

3. Pisang
Bagi pasangan yang ingin memiliki buah hati, tambahkan asupan pisang sebagai camilan pagi Anda. Pisang mengandung vitamin B6, yang mengatur hormon untuk perkembangan telur dan sperma yang baik.

4. Jeruk
Buah-buahan sejenis, jeruk, lemon, dan limau yang dikemas dengan vitamin C, dapat meningkatkan kualitas sperma dan menghindari penggumpalan sperma pasangan Anda.

5. Wortel
Diperkaya dengan karotenoid, sayuran ini sangat ideal untuk meningkatkan peluang kehamilan Anda. Penelitian telah menemukan bahwa karotenoid membantu sperma 'berenang' menuju sel telur, sehingga meningkatkan kinerja sperma hingga delapan persen.

6. Tiram
Sudah bukan hal baru bahwa tiram dikenal sebagai makanan afrodisiak yang kaya akan seng, sangat penting untuk pembuahan. Jika Anda kekurangan seng, siklus menstruasi Anda mungkin akan terganggu, sehingga dapat memperlambat pelepasan sel telur Anda.

7. Dark Chocolate
Dark chocolate mengandung asam amino yang telah terbukti dua kali lipat menambah volume sperma dan air mani. Dark chocolate juga mengandung antioksidan yang melindungi tubuh dari serangan radikal bebas dan toxic, yang dapat memengaruhi kesuburan.

8. Telur
Telur mengandung vitamin D yang diduga membantu meningkatkan tingkat kesuburan pada wanita. Jadi, jangan ragu konsumsi telur dalam menu sarapan Anda, Moms!

9. Ikan
Saat ingin merencanakan kehamilan, Anda perlu menambah asupan ikan dalam pola makan sehari-hari. Diperkaya dengan asam lemak, ikan membantu menjaga kesehatan sistem reproduksi dan juga kadar kolesterol Anda. Ikan juga mempercepat kematangan sperma pasangan Anda.

10. Bawang Putih
Bawang putih mengandung allicin yang dapat meningkatkan aliran darah ke organ seksual, serta melindungi sperma dari kerusakan. Selain itu, selenium yang terkandung dalam bawang putih merupakan antioksidan yang meningkatkan kualitas sperma pria. (Aulia/DT/dok.M&B UK)

BACA JUGA: Tidur Dalam Gelap Tingkatkan Kesuburan?